INILAHCOM, Naples - Carlo Ancelotti menilai Napoli harus memiliki tiga hal, keberanian, kecerdasaan dan hati, agar bisa mengalahkan Arsenal di leg kedua perempatfinal Liga Eropa.
Napoli akan menjalani pertandingan yang sulit ketika menjamu Arsenal pada leg kedua di San Paolo Stadium, Jumat (19/4/2019) besok, setelah tertinggal 0-2 pada leg pertama di London.
Menurut Ancelotti anak asuhnya harus memiliki tiga hal tersebut untuk membalikkan keadaan, dan ia memprediksi pertandingan besok akan berlangsung dengan intensitas tinggi.
"Saya yakin kami akan menampilkan performa yang brilian besok. Apakah itu cukup? Saya kira begitu, saya pikir kita bisa melakukannya," kata pelatih berusia 59 tahun itu dikutip dari SkySports.
"Yang kita butuhkan adalah tiga, keberanian, kecerdasan, dan hati. Saya tidak melihat banyak keberanian di leg pertama, terutama di babak pertama," ia menambahkan.
"Saya pikir nanti akan menjadi pertandingan dengan intensitas tinggi," pungkasnya menutup.
Baca Kelanjutan Napoli Butuhkan Tiga Hal ini untuk Bekuk Arsenal : http://bit.ly/2Gozo79Bagikan Berita Ini
0 Response to "Napoli Butuhkan Tiga Hal ini untuk Bekuk Arsenal"
Posting Komentar