Search

Kenapa Arsenal Susah Menang di Laga Tandang?

INILAHCOM, London - Musim ini Arsenal kesulitan meraih kemenangan di laga tandang di Liga Primer Inggris. Apa yang salah dengan The Gunners?

Di Liga Primer Inggris, Arsenal sudah melakoni 15 laga tandang. Dari kemungkinan 45 poin, klub London Utara hanya mampu meraih 19 poin.

Pelatih Arsenal, Unai Emery mengatakan, anak asuhnya tak mengalami masalah psikologis. Mesut Ozil dkk. akan kembali diuji saat melakoni laga tandang ke Vicarage Road, markas Watford, Selasa (16/4/2019) dini hari WIB.

"Kami akan bermain untuk berusaha finis di posisi empat besar. Kami menunjukkan sebagai tim kompetitif dengan mentalitas yang bagus," ujar Emery, dikutip dari Sky Sports.

"Kami harus terus berkembang melalui proses. Saya tak bisa mengubah (kesulitan menang di laga tandang) dengan menjentikkan jari. Ini soal proses, tapi mentalitas tim ini bagus. Kami terus mengalami peningkatan, posisi klasemen memberikan kami jawaban," katanya.

"Kenapa kami sulit menang di laga tandang? Pertama, jawabannya adalah hal ini wajar. Biasanya setiap tim meraih poin lebih banyak di kandang sendiri dibandingkan tandang. Bagi kami, ini hanya masalah bagaimana tampil kompetitif. Di laga tandang kami kurang konsisten," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kenapa Arsenal Susah Menang di Laga Tandang? : http://bit.ly/2UFqJHt

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kenapa Arsenal Susah Menang di Laga Tandang?"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.