
INILAHCOM, Tenggarong - Bayu Pradana mengaku senang kembali dipanggil untuk memperkuat timnas Indonesia, setelah namanya masuk ke dalam 20 pemain yang akan memperkuat timnas senior pada laga uji coba lawan timnas Mauritius.
Timnas senior Indonesia akan menjalani pertandingan persabatan melawan Mauritius di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada 11 September 2018 mendatang, untuk persiapan bertanding di AFF Suzuki Cup 2018.
Bayu yang terakhir kali dipanggil ke timnas oleh pelatih Luis Milla ketika persiapan Asian Games 2018 lalu, mengaku senang bisa kembali berkostum Merah Putih.
"Tentunya senang dan bersyukur dapat kembali dipercaya ke timnas. Ini menjadi sebuah kehormatan bagi saya untuk kembali berkostum Merah Putih," terang Bayu Pradana dikutip dari Liga Indonesia.
Setelah membela timnas pemain asal Salatiga, Jawa Tengah, itu diharapkan bisa langsung membela Tim Naga Mekes ketika bertandang ke markas Madura United, Stadion Gelora Ratu Pemelingan, Pamekasan, 13 September 2018, dalam lanjutan pekan ke-21 Liga 1 2018.
Baca Kelanjutan Kembali dipanggil timnas, Ini Kata Bayu Pradana : https://ift.tt/2oQIXTLBagikan Berita Ini
0 Response to "Kembali dipanggil timnas, Ini Kata Bayu Pradana"
Posting Komentar