Search

Conte Sudah Menyerah Bersaing Rebut Gelar Juara

INILAHCOM, London - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengatakan, kekalahan dari West Ham United membuat timnya keluar dari persaingan merebut gelar juara Liga Primer Inggris. Menurut Conte, mustahil timnya bisa mengejar tim di papan atas.

Chelsea dikalahkan West Ham 0-1, Sabtu (9/12/2017) di London Stadium. Gol tunggal kemenangan The Hammers dicetak Marko Arnautovic.

Kekalahan ini merupakan yang keempat kalinya dalam 16 pertandingan. Selain itu, The Blues sudah tertinggal 11 poin dari Manchester City di puncak klasemen. Angka itu bisa berubah tergantung dari hasil laga City melawan Manchester United malam nanti.

Saat menjadi juara Liga Primer Inggris musim lalu, Chelsea hanya menelan lima kekalahan. Sementara kini Eden Hazard dkk. sudah kalah empat kali dari 16 laga atau bahkan belum memasuki separuh musim.

"Ini adalah kekalahan keempat dari 16 pertandingan. Ketika Anda mengantongi statistik ini, mustahil berpikir Anda masih berada dalam jalur persaingan merebut gelar juara," kata Conte, dikutip dari The Sun.

"Itu mustahil, pengalaman saya berbicara demikian. Anda boleh kalah satu atau dua kali ketika baru memasuki pekan-pekan seperti ini. Sebenarnya kami tak pernah berada dalam persaingan. Kami kalah di pertandingan pertama dari Burnley, kalah lawan Crystal Palace, kalah dari West Ham. Anda tak boleh kehilangan poin di pertandingan seperti ini," tambahnya.

"Ini artinya Anda tak lagi berada dalam jalur persaingan memperebutkan gelar juara. Kami akan berusaha melakukan yang terbaik. Di awal musim saya sudah mengatakan musim ini akan sulit, sangat sulit," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Conte Sudah Menyerah Bersaing Rebut Gelar Juara : http://ini.la/2423501

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Conte Sudah Menyerah Bersaing Rebut Gelar Juara"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.