Search

City Berpeluang Ukir Rekor Baru Lawan MU

INILAHCOM, Manchester - Manchester City berpeluang menorehkan rekor baru jika mampu mengalahkan Manchester United. Pep Guardiola tak mau terlalu memikirkan hal tersebut.

City akan bertamu ke kandang MU, Stadion Old Trafford, Minggu (10/12/2017) malam WIB, dalam pertandingan pekan ke-16 Liga Premier Inggris.

Hingga pekan ke-15, City masih jadi pemuncak klasemen Liga Premier Inggris. Mereka mengemas nilai 43 poin hasil dari 14 kemenangan serta sekali imbang. The Citizens unggul delapan poin dari Setan Merah di posisi dua.

Dari total kemenangan tersebut, City 13 kali melakukannya secara beruntun. Jika mampu meraih kemenangan dari United, City akan menjadi tim pertama yang mampu membukukan 14 kemenangan beruntun di Liga Premier Inggris.

Guardiola menegaskan lawatan mereka ke Theater of Dreams bukan demi memburu rekor tersebut. Terpenting adalah Sergio Aguero dkk mampu melanjutkan tren positif.

"Rekor pada akhirnya akan patah, fokus saya adalah bagaimana kami memenangkan pertandingan," kata Guardiola kepada BBC.

"Jika Anda memainkan sebuah pertandingan dan berpikir akan rekor, Anda akan lupa apa yang harus dilakukan," dia memungkasi.

Rekor tak terkalahkan City di semua kompetisi sudah patah tengah pekan kemarin. Mereka menelan kekalahan 1-2 atas Shakhtar Donetsk di matchday terakhir fase grup Liga Champions.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan City Berpeluang Ukir Rekor Baru Lawan MU : http://ini.la/2423344

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "City Berpeluang Ukir Rekor Baru Lawan MU"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.