Search

Valencia Kunci Real Madrid Dekati Posisi Dua

INILAHCOM, Valencia - Real Madrid berambisi melewati Atletico Madrid di klasemen LaLiga. Bertamu ke Valencia, Zinedine Zidane bakal kembali merotasi komposisi skuadnya.

Madrid akan menghadapi Valencia di Estadio Mestalla, Kamis (4/4/2019) dini hari WIB, dalam pertandingan tengah pekan LaLiga Spanyol 2018-19. Ini merupakn laga away perdana El Real setelah Zidane kembali dipercaya menjadi pelatih.

Los Blancos perlahan namun pasti bisa keluar dari masa-masa sulit yang berujung pada pemecatan pelatih Santiago Solari pada Maret lalu. Berkat dua kemenangan beruntun di awal kembalinya Zidane, Madrid kini memberikan tekanan berarti pada Atletico Madrid di posisi dua.

Sampai pekan ke-29, Sergio Ramos dkk masin berada di posisi tiga dengan mengemas 57 poin atau berselisih lima poin dari Atletico Madrid di urutan dua. Sedangkan Barcelona di puncak klasemen unggul cukup jauh 13 poin dari Madrid.

Setelah tersingkir di Liga Champions Eropa, Piala Raja Spanyol dan jauh dari gelar juara liga, Zidane dapat mengemban misi meloloskan Madrid ke Liga Champions Eropa musim depan dengan cara finish di empat besar.

Dengan menyisakan delapan pertandingan liga, pelatih asal Prancis itu optimistis Madrid bisa menyelesaikan liga di bawah Barcelona.

"Kami akan menyelesaikan liga di peringkat setinggi mungkin. Kami harus bisa melakukannya dengan baik," ungkap Zidane.

El Real punya kesempatan memangkas selisih poin dari Atletico tengah pekan ini dengan syarat bisa mengalahkan Valencia. Musim lalu, saat masih ditangani Zidane, Madrid mampu mencuri kemenangan 4-1 di kandang Los Che.

Zidane menegaskan untuk laga melawan Valencia ia tak menyiapkan pendekatan permainan khusus, hanya saja rotasi pemain akan kembali dilakukannya.

"Saya sudah mengatakan setelah pertandingan melawan Huesca akan ada perubahan besok dan kami akan melakukannya, mengganti sejumlah pemain. Kami harus bisa bermain bagus," ia memungkasi.

Sumber: Real Madrid

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Valencia Kunci Real Madrid Dekati Posisi Dua : https://ift.tt/2uIU2tl

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Valencia Kunci Real Madrid Dekati Posisi Dua"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.