Search

Bekuk Newcastle, Arsenal Naik ke Peringkat Tiga

INILAHCOM, London - Arsenal berhasil mengamankan tiga poin dari Newcastle United dalam kemenangan 2-0 dalam lanjutan pekan ke-32 Liga Premier Inggris, Selasa (2/4/2019) dini hari WIB.

Bertanding di Emirates Stadium, Arsenal langsung menekan sejak menit awal babak pertama. Namun rapatnya pertahanan Newcastle membuat Arsenal kesulitan menembus ke kotak penalti.

Menit ke-12 Arsenal sebenarnya mampu mencetak gol, namun gol yang dicetak Aaron Ramsey dianulir wasit karena Sokratis Papastathopoulos terlebih dahulu melakukan pelanggaran kepada pemain Newcastle.

Setelah bersusah payah membongkar pertahanan tim tamu, Arsenal akhir berhasil memecah kebuntuan gol. Menit ke-30 Aaron Ramsey akhir benar-benar membawa Arsenal unggul.

Memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti, Ramsey langsung menyambar bola tersebut. Dengan menggunakan kaki kiri ia melepaskan tendangan dan berbuah gol. Skor 1-0.

Tidak berselang lama Newcastle hampir menyamakan kedudukan, namun beruntung bagi Arsenal kiper Bernd Leno mampu menepis bola hasil sepakan Salomon Rondon.

Di menit akhir babak pertama Lacazette mendapatkan peluang mencetak gol, namun upayanya belum membuahkan gol setelah bolanya melenceng dari gawang Newcastle. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Babak kedua Arsenal kembali mengambil alih jalannya pertandingan, namun hingga menit ke-70 Arsenal tidak mampu menciptakan peluang atau gol, begitu juga dengan Newcastle yang berada di bawah tekanan.

Tiga menit kemudian, Aubameyang mendapatkan peluang terbuka mencetak gol. Namun sepakan terukurnya mampu di tepis oleh kiper Newcastle Martin Dubravka.

Menit ke-83 pendukung Arsenal kembali bersorak setelah Alexandre Lacazette berhasil menggandakan keunggulan, setelah menuntaskan umpan matang dari Aubameyang.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang akhir pertandingan tidak ada lagi peluang atau gol tercipta. Skor 1-0 bertahan hingga laga usai dan kemenangan untuk The Gunners.

Dengan tambahan tiga poin ini membuat Arsenal naik ke peringkat ketiga klasemen sementara dengan poin 63, melewati Tottenham Hotspur dan Manchester United di keempat dan kelima.

Sedangkan Newcastle berada di urutan ke-14 dengan mengoleksi 42 poin dari 32 pertandingan.

Susunan pemain

Arsenal (3-4-2-1): Bernd Leno; Shkodran Mustafi, Sokratis Papastathopoulos, Nacho Monreal; Ainsley Maitland-Niles, Aaron Ramsey, Matteo Guendouzi, Sead Kolasinac; Mesut Ozil, Alex Iwobi; Alexandre Lacazette

Newcastle United (5-4-1): Martin Dubravka; DeAndre Yedlin, Florian Lejeune, Jamaal Lascelles, Paul Dummett, Matt Ritchie; Ayoze Perez, Isaac Hayden, Mohamed Diame, Miguel Almiron; Salomon Rondon

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Bekuk Newcastle, Arsenal Naik ke Peringkat Tiga : https://ift.tt/2WD5qmk

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bekuk Newcastle, Arsenal Naik ke Peringkat Tiga"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.