
INILAHCOM, Jakarta - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) telah menyiapkan dua laga uji coba bagi Timnas Indonesia yang dipersiapan untuk tampil di Piala AFF nanti. Dua lawan Timnas tersebut adalah Myanmar dan Hong Kong.
Hal itu disampaikan langsung Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha. Dua laga uji coba itu akan digelar pada 10 Oktober (vs Myanmar) dan 16 oktober (vs Hongkong). Namun untuk venue pertandingan, Tisha mengatakan PSSI belum bisa memastikannya.
"Soal venue kita hanya punya dua pilihan, Patriot dan Wibawa Mukti. Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor tidak bisa karena ada agenda lain di tanggal tersebut," kata Tisha kepada wartawan di Hotel Novotel, Jumat (14/9/2018).
Sebelumnya, Indonesia telah melakoni satu uji coba melawan Mauritius yang berakhir dengan kemenangan Indonesia 1-0. Piala AFF akan mulai dihelat pada 8 November mendatang.
Indonesia tergabung di Grup B bersama tim kuat Thailand. Tiga kontestan lainnya yakni Filipina, Singapura dan Timor Leste.[rza]
Baca Kelanjutan PSSI Siapkan Dua Ujicoba untuk Timnas Indonesia : https://ift.tt/2CWLntVBagikan Berita Ini
0 Response to "PSSI Siapkan Dua Ujicoba untuk Timnas Indonesia"
Posting Komentar