INILAHCOM, Sevilla - Andre Silva mencetak dua gol saat Sevilla mengalahkan Real Madrid 3-0. Silva kembali menemukan ketajamannya setelah dibuang AC Milan.
Dalam pertandingan tengah pekan La Liga 2018-19 di Estadion Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (27/9/2018) dini hari WIB, Sevilla diluar dugaan mampu menang telak dari El Real.
Tuan rumah membuka keunggulan di menit ke-17 berkat gol Andre Silva. Lima menit berselang, gol kedua Silva menjadikan skor 2-0. Madrid semakin menderita setelah Wissam Ben Yedder mencetak gol ketiga Sevilla di menit ke-39.
Dengan tambahan dua gol, Silva kini memimpin daftar topskor sementara La Liga dengan torehan enam gol dari enam pertandingan liga. Ia melewati Lionel Messi dengan lima gol yang harus turun ke posisi dua topskorer sementara.
Sejak bergabung dengan Sevilla di awal musim ini, Silva menemukan kembali bentuk permainan terbaik setelah bakatnya disia-siakan Milan sepanjang musim 2017-18.
Semusim berseragam I Rossoneri penyerang kebangsaan Portugal itu lebih sering jadi pilihan kedua pelatih Gennaro Gattuso di Liga Serie A Italia, ia lebih sering dimainkan di Liga Europa.
Di Liga Italia, Silva bermain 24 kali tetapi lebih sering sebagai pemain pengganti. Konsekuensinya, pemain 24 tahun kesulitan beradaptasi dengan permainan tim. Di Milan, ia hanya bisa mencetak dua gol dari 24 pertandingan liga.
Hal tersebut sangat jauh berbeda saat Silva masih memperkuat FC Porto dimana ia bisa mencetak 21 gol dari 44 laga di semua kompetisi.
Performa mengilap Andre Silva bersama Sevilla mendapat pujian dari kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. Dengan usia masih muda, Silva diyakini bakal menjadi pemain bintang di masa mendatang.
"Saat saya pensiun, tim nasional masih akan berada di tangan yang bagus karena kami memiliki penyerang hebat seperti Andre Silva," kata Ronaldo dikutip dari Marca.
"Dia hebat, Andre Silva punya gaya bermainnya sendiri tetapi saya tidak akan membandingkannya dengan siapapun karena ia punya karakteristik tersendiri," imbuh Beto, mantan kiper timnas Portugal.
Baca Kelanjutan Dibuang Milan Silva Mengilap Bersama Sevilla : https://ift.tt/2Ij0JIgBagikan Berita Ini
0 Response to "Dibuang Milan Silva Mengilap Bersama Sevilla"
Posting Komentar