Search

Arsenal Waspadai Tekanan Pendukung Newcastle

INILAHCOM, London - Pelatih Arsenal, Unai Emery, mewaspadai tekanan lebih dari pendukung Newcastle ketika bertandang ke markas mereka di akhir pekan ini.

The Gunners akan mendapat ujian berta ketika bertanding di St James' Park Stadium, Sabtu (15/9/2018) malam WIB, dalam lanjutan pekan kelima Liga Premier Inggris 2018-19, karena bermain dihadapan publik Newcastle. Namun Arsenal bertekad meraih kemenangan ketiga berturut-turut.

Selain mewaspadai tekanan dari pendukung, Mesut Ozil dan kawan-kawan juga harus waspadai kebangkitan Newcastle, pasalnya tim besutan Rafael Benitez itu sedang dalam motivasi tinggi untuk memperbaiki peringkat mereka di klasemen, saat ini Newcastle berada di posisi ke-18 dengan raihan satu poin dari empat laga.

"Newcastle adalah tim yang sangat kompetitif, mereka sangat kuat saat bermain di stadion mereka dan di depan pendukung mereka," ujar Emery dikutip dari FourFourTwo.

Selain itu Emery juga menaruh hormat pada Benitez, karena ia merupakan pelatih Spanyol pertama yang mulai melatih di Liga Premier Inggris.

"Dia pelatih Spanyol pertama yang mulai bekerja di sini, saya pikir pada 2004. Dia memiliki pengalaman yang sangat besar di sini, dia tahu dengan sempurna Liga Premier dan setiap tim," ia memungkasi.

Saat ini Arsenal berada di peringkat ke sembilan klasemen sementara dengan raihan enam poin dari empat laga, dua kali menang dan dua kali kalah.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Arsenal Waspadai Tekanan Pendukung Newcastle : https://ift.tt/2NR2odD

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Arsenal Waspadai Tekanan Pendukung Newcastle"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.