INILAHCOM, Jakarta - Portugal dan Meksiko memastikan diri melangkah ke babak semifinal Piala Konfederasi 2017 setelah di pertandingan terakhir fase grup sama-sama meraih kemenangan.
Meksiko 2-1 Rusia
Meksiko harus berhadapan dengan tuan rumah Rusia di laga pamungkas Grup A di Kazan Arena, Sabtu (24/6/2017) malam WIB. Rusia terlebih dulu unggul di menit ke-25 berkat gol Aleksandr Samedov.
Tetapi, keunggulan tuan rumah hanya bertahan lima menit. Meksiko berhasil menyamakan skor berkat gol Nestor Araujo. Skor 1-1 bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, kedua tim saling jual beli serangan. Tetapi, Meksiko yang lebih efektif dalam memanfaatkan peluang. Gol Hirving Lozano di menit ke-52 membalikkan kedudukan 2-1 bagi Meksiko.
Langkah Rusia mengejar ketertinggalan mendapat hambatan setelah Yuri Zhirkov harus meninggalkan lapangan setelah mendapat kartu kuning kedua di menit ke-68. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-1 bagi Meksiko tidak berubah.
Dengan kemenangan tersebut, Meksiko berada di peringkat kedua dengan nilai tujuh, mereka kalah selisih gol dari Portugal di puncak klasemen. Sedangkan Rusia berada di urutan tiga dengan nilai tiga.
New Zealand 0 -4 Portugal
Di pertandingan lainnya, Portugal berpesta gol ke gawang wakil Oceania, New Zealand, di St Petersburg Stadium, Sabtu (24/6/2017) malam WIB. Mendominasi jalannya pertandingan sejak awal laga, Portugal baru bisa membuka keunggulan di menit ke-33 lewat sepakan 12 pas yang dieksekusi oleh Cristiano Ronaldo.
Lima menit berselang, Bernardo Silva menggandakan skor jadi 0-2 yang bertahan sampai jeda.
Portugal baru bisa menambah gol di menit ke-80, kali ini giliran Andre Silva yang mencatatkan namanya di papan skor. Tak puas dengan tiga gol, Selecao das Quinas menambah satu gol lagi di masa injury dari upaya Luis Nani.
Dengan kemenangan tersebut menjadikan Portugal lolos ke semifinal sebagai juara Grup A dengan nilai tujuh, sedangkan New Zealand harus mengakhiri turnamen di peringkat terbawah dengan nilai nol.
Baca Kelanjutan Pesta Gol, Portugal Melangkah ke Semifinal : http://ift.tt/2s3yzMNBagikan Berita Ini
0 Response to "Pesta Gol, Portugal Melangkah ke Semifinal"
Posting Komentar