Search

Gagal Dapatkan Lemar, Arsenal Bidik Mahrez

INILAHCOM, London - Arsenal mengalihkan buruan ke Riyad Mahrez setelah upaya mereka merekrut Thomas Lemar dari AS Monaco menemui jalan buntu.

Arsenal dikabarkan sudah mengajukan tawaran kepada AS Monaco untuk Lemar dengan nilai transfer 30 juta Pounds. Akan tetapi, tawaran tersebut ditolak juara Ligue 1 2016-17 itu.

Dilansir The Telegraph, Meriam London bergerak cepat dengan memasukkan nama winger Leicester City, Riyad Mahrez. Belum diketahui berapa nilai tawaran yang bakal dilayangkan Arsenal kepada The Foxes.

Performa buruk Leicester di musim lalu dimana mereka hanya bisa finis di urutan 12 membuat Mahrez berpikir untuk hengkang dari King Power Stadium. Pemain 26 tahun tampil cukup apik musim 2016-17 dimana ia bisa mencetak 10 gol dari 48 penampilannya di semua ajang.

Sebelumnya, Arsenal juga gagal dalam upaya mereka mendekati Lyon agar melepas penyerangnya, Alexandre Lacazette. Penyebabnya, The Gunners enggan memenuhi permintaan harga 57 juta Pounds yang dipatok klub Prancis tersebut.

Arsene Wenger terus berupaya mendatangkan pemain bertipe menyerang di jendela transfer musim panas ini sebagai langkah antisipasi hengkangnya Alexis Sanchez. Masa depan pemain kebangsaan Cile itu masih abu-abu, dengan kontraknya tinggal semusim lagi manajemen klub belum juga memberikan sinyal bakal menyodorkan perpanjanga kontrak bagi pemain 28 tahun.

Sejauh ini, Arsenal baru mendatangkan satu pemain baru Sead Kolasinac dari Schalke dengan status bebas transfer.

Sumber: Sportsmole

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Gagal Dapatkan Lemar, Arsenal Bidik Mahrez : http://ift.tt/2tpMhZD

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gagal Dapatkan Lemar, Arsenal Bidik Mahrez"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.