Search

Ronaldo Akan Main Penuh di Trofi Santiago Bernabeu

INILAHCOM, Madrid - Cristiano Ronaldo dipastikan akan bermain penuh saat Real Madrid berhadapan dengan Fiorentina dalam perebutan trofi Santiago Bernabeu.

Ronaldo tengah menjalani sanksi larangan bermain di lima laga kompetitif domestik usai insiden kartu merah dan mendorong wasit saat Madrid menang 1-3 dari Barcelona di Piala Super Spanyol.

Kendati demikian, Ronaldo bisa dimainkan saat Madrid menjamu Fiorentina di Santiago Bernabeu dalam perebutan trofi Santiago Bernabeu, Rabu (23/8/2017) malam nanti. Ini dikarenakan laga tersebut statusnya adalah laga persahabatan.

Pelatih Zinedine Zidane akan memaksimalkan pertandingan tersebut untuk memberikan Ronaldo waktu bermain guna menjaga level kebugaran fisiknya.

"Kami berada dalam bentuk kebugaran yang bagus dan ada pemain seperti Cristiano Roaldo yang akan bermain penuh 90 menit," ujar Zidane dalam situs resmi klub.

Walaupun hanya laga eksebisi, Madrid tak mau setengah hati menghadapi La Viola. Zidane menilai trofi tersebut sama pentingnya dengan gelar prestisius lainnya.

"Kami ingin trofi tersebut tetap di sini dan kami bertekad untuk menampilkan permainan terbaik," ia memungkasi.

Trofi Santiago Bernabeu didedikasikan untuk mengenang sosok presiden klub legendaris El Real, Santiago Bernabeu. Sejak pertama kali digelar pada 1979, Madrid sudah 26 kali menjuarainya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ronaldo Akan Main Penuh di Trofi Santiago Bernabeu : http://ini.la/2399716

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ronaldo Akan Main Penuh di Trofi Santiago Bernabeu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.