Search

Xavi Menang Undian Sebesar 3,5 Miliar Rupiah

INILAHCOM, Doha - Xavi Hernandez tengah bergembira. Belum lama ini, Xavi memenangkan undian berhadiah uang tunai yang diadakan oleh Bank Doha di Qatar.

Setelah kontraknya habis bersama Barcelona di akhir musim 2014-15, Xavi memutuskan menerima pinangan klub Qatar, Al-Sadd. Untuk menyimpan penerimaan gajinya sebesar 10 juta Euro (159 miliar Rupiah) per musim selama di Qatar, dia berinisiatif membuka rekening di Bank Doha.

Siapa sangka, sembilan bulan setelah membuka rekening, Xavi terpilih menjadi pemenang undian tahunan Bak Doha dengan total hadiah 1 juta riyal Qatar atau setara 225 ribu Euro (3,5 miliar Rupiah).

Melalui akun Twitter resminya, Bank Doha mengunggah foto pemberian hadiah secara seremonial kepada Xavi dari Presiden Bank Doha.

"Mantan pemain Barcelona diumumkan sebagai pemenang jutawan Al Dana untuk Juni 2017," demikian kicau akun @DohaBankQatar.

Menurut Xavi, ia tertarik membuka rekening di Bank Doha setelah mengetahui adanya program undian berhadiah uang tunai yang ditujukan untuk menarik nasabah.

"Saya membuka rekening di Bank Doha pada 5 Desember 2016. karena saya tertarik dengan program Al Dana setelah mendengar bagaimana Bank Doha berusaha mendorong nasabah untuk menabung, dan mendapat kesempatan menjadi jutawan serta berpeluang memenangkan hadian uang tunai," jelas Xavi.

"Saya mulai berinvestasi dalam program tabungan Al Dana, bertujuan untuk memenangkan 1 juta riyal Qatar," ia melanjutkan.

Lebih lanjut, Xavi tak menyangka ia bisa keluar sebagai pemenang padahal usia tabungannya belum genap setahun.

"Ini keberuntungan bisa memenangkan hadiah uang tunai, ini adalah hadiah perkenalan," ia memungkasi.

Sumber: FFT

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Xavi Menang Undian Sebesar 3,5 Miliar Rupiah : http://ini.la/2401266

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Xavi Menang Undian Sebesar 3,5 Miliar Rupiah"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.