Search

Jovetic Datang, Mbappe Semakin Dekat ke PSG

INILAHCOM, Monaco - AS Monaco tak lama lagi bakal melepas Kylian Mbappe, indikasinya dengan berpindahnya nomor punggung 10 yang kini jadi milik Stevan Jovetic.

Mbappe menjadi salah satu pemain muda yang paling diminati oleh klub-klub besar Eropa seperti Real Madrid, Chelsea, Manchester City, dan Barcelona. Akan tetapi, tim-tim tersebut bukan jadi pilihan pemain 18 tahun.

Paris Saint-Germain (PSG) dipilih Mbappe untuk menjadi klub barunya di musim 2017-18. Les Parisiens dikabarkan berani membayar 180 juta Euro untuk memboyongnya ke Parc des Princes.

Untuk menghindari pelanggaran Financial Fair Play (FFP), PSG terlebih dulu akan mengajukan peminjaman sebelum memperpanenkannya musim depan.

Sampai berita ini diturunkan, baik PSG maupun Monaco belum memberikan pernyataan resmi terkait transfer Mbappe. Media-media Prancis meyakini sudah ada kesepakatan yang dicapai, pengumuman bakal dilakukan sebelum bursa transfer musim panas ditutup pada Kamis (31/8) mendatang.

Mesikpun demikian, tanda-tanda Mbappe bakal meninggalkan Monaco sudah terlihat dari unggahan foto yang memperlihatkan bergabungnya Stevan Jovetic. Ia direkrut dari Inter Milan dengan nilai transfer 11 juta Euro. Dalam sebuah sesi pemotretan, penyerang asal Montenegero itu memakai jersey bernomor punggung 10 yang sempat dipakai Mbappe.

"Terungkap jelang perkenalan Stevan Jovetic sebagai pemain Monaco yang mengenakan nomor punggung #10 milik Mbappe," demikian kicau akun twitter @GFFN disertai unggahan foto yang dimaksud.


Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jovetic Datang, Mbappe Semakin Dekat ke PSG : http://ini.la/2400958

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jovetic Datang, Mbappe Semakin Dekat ke PSG"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.