INILAHCOM, Jakarta - Ole Gunnar Solskjaer dipastikan gagal membawa Manchester United meraih trofi musim ini. Ia mengakui butuh waktu lama untuk membangun kembali United.
MU tersingkir di babak perempat final Liga Champions Eropa usai kalah 0-3 dari Barcelona di Nou Camp, Rabu (17/4/2019) dini hari WIB, pada pertandingan leg kedua. Hasil tersebut menyempurnakan keunggulan agregat Barca jadi 4-0, sebelumnya Los Blaugrana menang 1-0 di Old Trafford.
Hasil tersebut memperpanjang catatan buruk MU yang tak pernah lolos ke semifinal Liga Champions Eropa dalam sembilan musim terakhir.
Kandas di Liga Champions Eropa berarti Setan Merah tanpa gelar juara musim ini. Di Liga Premier Inggris, United yang berada di peringkat enam mustahil menyusul Liverpool di puncak klasemen dengan selisih 21 poin.
Di ajang piala, MU sudah tersingkir di Piala Liga Inggris yang dijuarai Manchester City serta gagal di Piala FA.
Solskjaer yang dipercaya menukangi MU sejak Desember 2018 menyadari pekerjaan mengembalikan level kompetitif Setan Merah tak bisa instan. Ada banyak aspek yang perlu dievaluasi dan diperbaiki.
"Kami tahu ada pekerjaan yang harus diselesaikan. Saya sudah sering katakan tidak bisa mengubahnya dalam semalam dan beberapa tahun mendatang akan hal masif bisa menyamai level Barcelona," ujar Solskjaer.
"Kami butuh menciptakan lingkungan yang top, sikap kelas dunia setiap hari. Kami punya banyak pemain bagus tetapi seperti saya katakan, kami harus membangun kembali pekerjaan."
"Itu dimulai dari pelatih, para pemain dan tentunya satu atau dua rekrutan baru di musim panas ini," ia memungkasi.
Pekerjaan Solskjaer musim ini belum selesai, ia masih punya 'kewajiban' membawa MU finish di empat besar guna mengamankan satu tiket ke Liga Champions Eropa musim depan. MU hanya berjarak dua angka dari Arsenal di posisi empat dengan mengemas 66 poin.
Sumber: ESPN
Baca Kelanjutan Membangun MU Bukan Perkerjaan Semalam Selesai : http://bit.ly/2VSBOBABagikan Berita Ini
0 Response to "Membangun MU Bukan Perkerjaan Semalam Selesai"
Posting Komentar