INILAHCOM, Manchester - Setelah kekalahan telak 0-4 dari Everton, Manchester United akan menjamu Manchester City. Ole Gunnar Solskjaer mengatakan, laga tersebut sangat cocok digunakan timnya untuk bangkit.
Kekalahan telak 0-4 dari Everton membuat sang pelatih geram dan gusar. Bahkan, Solskjaer tak segan mengacam akan mendepak pemain yang dinilai tak pantas berseragam MU.
Dari delapan laga terakhir di semua kompetisi, MU menelan enam kekalahan dan hanya dua kemenangan. Meski penampilan anak asuhnya sedang turun, Solskjaer optimistis anak asuhnya bangkit.
"Ini adalah pertandingan terbaik untuk kami bangkit, karena para pemain sedang terluka. Kami sudah melakukan pertemuan setelah pertandingan itu dan Anda bisa melihat semua pemain sangat kecewa dan terluka," kata Solskjaer, dikutip dari Sky Sports.
"Pertandingan melawan City sangat sempurna, tak ada tempat untuk sembunyi di lapangan. Fans akan tetap mendukung kami apa pun hasilnya selama Anda berjuang keras melawan City, tim yang sangat bagus," ujarnya.
"Tentu saja para pemain sadar mereka mengecewakan diri sendiri sebagai individual dan tim, karena saya yang memimpin klub dan saya yang memberikan instruksi bagaimana cara bermain. Ini tugas saya untuk membuat tim tampil lebih baik dan saya yakin kami akan memberikan respons," tandasnya.
Baca Kelanjutan Kesempatan MU Bangkit Lawan Man City : http://bit.ly/2IPwpaFBagikan Berita Ini
0 Response to "Kesempatan MU Bangkit Lawan Man City"
Posting Komentar