
INILAHCOM, London - Unai Emery meminta Arsenal untuk mempertimbangkan memberi kontrak baru untuk Danny Welbeck, striker timnas Inggris itu sering didekap cedera.
Welbeck belum bermain lagi untuk Arsenal, setelah ia mengalami cedera di pergelangan kakinya pada pertandingan Liga Eropa kontra Sporting CP.
Kontrak pemain berusia 28 tahun itu sendiri akan berakhir pada Juni 2019 ini, dan dia belum menyetujui perpanjangan kontrak dengan klub.
Namun, Emery menyarankan agar Arsenal segera melakukan pembicaraan terkait kontrak baru dengan mantan pemain Manchester United itu dalam beberapa minggu ke depan.
"Dia mengalami kemajuan sangat baik. Dia bekerja dan mulai mendapatkan bola di lapangan. Kemajuannya berjalan sangat baik meski sering mengalami cedera," kata Emery dikutip dari FFT.
"Sangat sulit baginya untuk bermain di sisa musim ini, tetapi ia mengalami kemajuan yang sangat baik dan mungkin dokter akan memberi tahu kami bahwa ia dapat ikut berlatih bersama kami di minggu-minggu terakhir musim ini," tambahnya.
"Setelah itu, masalahnya adalah berbicara dengan klub (tentang masa depannya)," pungkasnya menutup.
Baca Kelanjutan Emery Ingin Arsenal Perpanjang Kontrak Welbeck : https://ift.tt/2YFHXTcBagikan Berita Ini
0 Response to "Emery Ingin Arsenal Perpanjang Kontrak Welbeck"
Posting Komentar