Search

Wilshere Diusir dari Pertandingan Arsenal U-23

INILAHCOM, London - Jack Wilshere mendapat kartu merah ketika bertanding dengan tim U-23 Arsenal. Wilshere terlibat perkelahian ketika melawan Manchester City U-23 hari Senin (21/8/2017).

Musim ini Arsene Wenger mengirim Wilshere ke tim U-23 Arsenal agar mendapat waktu bermain yang lebih banyak. Musim lalu Wilshere juga dipinjamkan ke Bournemouth.

Penampilan Wilshere di tim U-23 menjadi sorotan saat mealawan Manchester City. Selain memberikan dua assist, Wilshere diusir oleh wasit setelah terlibat perkelahian dengan pemain City.

Saat itu Wilshere mendapat tekel keras dari Matthew Smith. Merasa tidak terima, Wilshere mendorong Smith hingga rekannya Tyreke Wilson menghampiri dan ikut saling dorong.

Akibat dari perkelahian tersebut baik Wilshere dan Wilson sama-sama diusir dari pertandingan. Arsenal pada akhirnya memenangkan pertandingan tersebut dengan skor 4-3.

Hingga saat ini belum ada keterangan lebih lanjut dari Arsenal tentang pemainnya tersebut. Pihak FA juga belum menentukan berapa lama Wilshere akan menjalani hukuman atas tindakannya tersebut.

Sumber: The Guardian

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Wilshere Diusir dari Pertandingan Arsenal U-23 : http://ini.la/2399517

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wilshere Diusir dari Pertandingan Arsenal U-23"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.