INILAHCOM, Manchester - Jose Mourinho menilai, taktik yang diterapkan Ole Gunnar Solskjaer saat melawan Barcelona salah. Menurut dia, MU terlalu banyak memberi Messi ruang.
Pada leg kedua perempatfinal Liga Champions di Camp Nou, MU kalah 0-3. Tiga gol Barcelona dicetak Messi (2) dan Philippe Coutinho. Setan Merah tersingkir dengan agregat 0-4.
Penampilan MU di bawah Solskjaer mulai menurun. Sejak menggantikan Mourinho pada Desember lalu, Manchester Merah sempat tancap gas. Kini, MU menelan lima kekalahan dari tujuh laga di bawah asuhan pria asal Norwegia itu.
Menurut Mourinho, Solskjaer menerapkan taktik yang salah ketika melawan Barcelona karena memberikan Messi ruang dan bebas menguasai bola.
"Posisi Messi mudah dipahami, tapi tak mudah menciptakan kandang untuk mengontrol dia. Dia masuk dari sayap kanan, kemudian tetap di tengah. Setelah itu (Ivan) Rakitic pindah ke kanan dan Messi tetap di tengah. Itu sangat sulit," ujar Mourinho dikutip dari Sky Sports.
"Di pertandingan pertama, secara zona MU tampil bagus, tapi saya pikir di pertandingan kedua mereka memulai laga dengan perspektif berbeda. Di depan lini belakang hanya ada Fred. Itu adalah area dimana Messi menguasai bola. Ketika Messi menguasai bola, satu lawan satu, Anda mati," katanya.
"Itulah mengapa saya tak pernah suka penjagaan individual satu lawan satu melawan Messi. Anda harus menciptakan kandang untuk dia. Tapi Barcelona adalah Barcelona, mereka memiliki pemain lebih baik dari MU. Saya pikir wajar Barcelona menang," tandasnya.
Baca Kelanjutan Mourinho: Taktik Solskjaer Lawan Barcelona Salah : http://bit.ly/2KQZRQeBagikan Berita Ini
0 Response to "Mourinho: Taktik Solskjaer Lawan Barcelona Salah"
Posting Komentar