INILAHCOM, Malaga - Meski tanpa diperkuat Lionel Messi, Barcelona tetap bisa meraih kemenangan 2-0 atas Malaga, Minggu (11/3/2018) dini hari WIB di Estadio La Rosalleda. Messi absen karena menemani istrinya melahirkan.
Barcelona mendapat peluang di menit ke-15. Tendangan keras Suarez masih bisa dimentahkan kiper Malaga, Jimenez.
Dua menit berselang, Barcelona berhasil mencetak gol. Umpan silang Alba ditanduk Suarez di tiang dekat.
Menit ke-21, Barcelona hampir menggandakan keunggulan. Sayang, sepakan Paulinho masih belum menemui sasaran.
Barcelona menggandakan skor di menit ke-28. Menerima umpan matang Dembele, Coutinho menendang bola dengan tumit dan mengelabui Jimenez.
Malaga harus bermain dengan 10 pemain di menit ke-30 setelah wasit mengeluarkan kartiu merah untuk Samu karena melakukan tekel keras dari belakang kepada Alba. Skor 2-0 bertahan hingga jeda.
Babak kedua memasuki menit ke-48, Barcelona mendapat peluang. Tendangan voli dilepaskan Dembele dari luar kotak penalti, tapi arahnya masih melenceng.
Penyelamatan gemilang dilakukan Jimenez di menit ke-70. Tendangan melengkung Coutinho mengarah ke tiang jauh, tapi Jimenez bisa menepisnya. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai.
Kemenangan ini tak menggoyahkan posisi Barcelona di puncak klasemen dengan 72 poin, sementara Malaga di posisi 20 mengemas 13 poin.
Susunan pemain
Barcelona: Ter Stegen; Roberto (Gomes 74'), Pique, Umtiti, Alba (Digne 77'); Busquets, Rakitic, Coutinho, Paulinho; Suarez, Dembele (Vidal 85')
Malaga: Jimenez; Rosales, Hernandez, Miquel, Ricca; Samu, Iturra, Lacen, Castro (Lestienne 61'); Rolan (Success 78'), En-Nesyri (Ideye 78').
Baca Kelanjutan Tanpa Messi, Barcelona Kalahkan 10 Pemain Malaga : http://ift.tt/2p0v85TBagikan Berita Ini
0 Response to "Tanpa Messi, Barcelona Kalahkan 10 Pemain Malaga"
Posting Komentar