Search

West Ham Resmi Pecat Slaven Bilic

INILAHCOM, London - West Ham United resmi mengakhiri kerja sama dengan pelatahin Slaven Bilic menyusul serangkaian hasil buruk yang ditelan The Hammers.

Laga melawan Liverpool menjadi kali terakhir Bilic berada di kursi pelatih West Ham. Bermain di depan publik London Stadium, Minggu (5/11/2017) malam kemarin, mereka kalah telak 1-4.

Ini menjadi kekalahan keenam West Ham dari 12 pertandingan yang sudah dilakoni di Liga Premier Inggris 2017-18. Hasil tersebut membuat posisi mereka berada di zona degradasi dengan raihan sembilan poin.

Melihat situasi yang terjadi, manajemen klub mengambil keputusan untuk memberhentikan Bilic dari jabatan pelatih. Lengsernya Bilic juga diikuti para staf pelatih antara lain Nikola Jurcevic, Edin Terzic, Julian Dicks and Miljenko Rak.

Tercatat, hanya Chris Woods, pelatih kiper yang pernah bertugas di Everton dan Manchester United bersama David Moyes yang masih bertahan.

Sampai berita ini diturunkan, West Ham masih mencari pengganti Bilic. Sebelumnya, Moyes sempat mengutarakan keinginannya menukangi West Ham jika Bilic dipecat.

"Klub masih mencari pelatih baru untuk membawa West Ham bergerak maju dan pengumuman siapa suksesor Bilic diharapkan bisa dibuat dalam beberapa hari kedepan," demikian pernyataan resmi klub.

Bilic menjadi pelatih kedua yang kehilangan pekerjaan dalam kurun waktu dua bulan terakhir, sebelumnya ada Ronald Koeman yang dipecat Everton.

Sumber: BBC Sports

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan West Ham Resmi Pecat Slaven Bilic : http://ini.la/2416282

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "West Ham Resmi Pecat Slaven Bilic"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.