Search

Liverpool Usut Kekerasan pada Fans di Sevilla

INILAHCOM, Merseyside - Liverpool tengah melakukan investigasi atas laporan dari kelompok suporter mereka yang mengklaim diperlakukan secara kasar oleh petugas keamanan stadion di Sevilla.

Kelompok suporter yang menamakan diri Spirit of Shankly (SOS) menyebut Polisi Sevilla melakukan kekerasan fisik terhadap beberapa anggota mereka saat hendak memasuki Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (22/11/2017) kemarin.

"Yang paling menjadi perhatian adalah laporan mengenai penanganan suporter secara kasar termasuk kekerasan fisik, dengan salah satu anggota kami berjenis kelamin perempuan melaporkan bahwa dia dipukul dan didorong hingga terjatuh ke lantai," demikian penjelasan pimpinan SOS, Jay McKenna.

"Kejadian serupa juga telah dilaporkan kepada kami oleh suporter lainnya, dan kami sudah meminta kepada mereka untuk menemui kami jadi kami bisa membawa isu ini kepada klub (Liverpool)," ujarnya menambahkan.

Melalui pernyataan resminya, Liverpool menegaskan sikap mereka mengusut kasus tersebut, termasuk mencari fakta lapangan sebelum melakukan langkah selanjutnya.

"Merespon laporan masuk dari suporter Liverpool yang hadir dalam pertandingan melawan Sevilla malam kemarin, klub tengah mencari fakta sebenarnya terkait penanganan yang dilakukan petugas dan polisi lokal," demikian isi pernyataan klub.

"Keselamatan dan pengamanan suporter kami adalah fokus utama kami dan kami bermaksud mengumpulkan semua informasi relevan sebelum melakukan tindakan lebih jauh," lanjut isi pernyataan.

Hingga berita ini diturunkan Liverpool belum memberikan konfirmasi lanjutan mengenai investigasi yang mereka lakukan.

Dalam pertandingan tersebut, The Reds gagal membawa pulang tiga poin. Sempat unggul 0-3 di babak pertama, skuad asuhan Jurgen Klopp dipaksa bermain imbang 3-3.

Sumber: ESPN

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Liverpool Usut Kekerasan pada Fans di Sevilla : http://ini.la/2419958

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Liverpool Usut Kekerasan pada Fans di Sevilla"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.