Search

Jelang Derbi, Madrid Dapat Angin Segar

INILAHCOM, Madrid - Real Madrid mendapatkan kabar baik jelang menghadapi Atletico Madrid. Luka Modric dan Dani Carvajal akan memperkuat skuad Los Blancos di ajang Derbi Madrid.

Laga Derbi Madrid pertama di musim 2017-18 akan tersaji hari Minggu (19/11/2017) dini hari WIB. Ini juga merupakan Derbi Madrid pertama yang diadakan di Stadion Wanda Metropolitano.

Usai membela Kroasia di play-off Piala Dunia 2018, Modric mengalami masalah pada kebugarannya. Dia sempat tidak dapat mengikuti sesi latihan Madrid untuk persiapan melawan Atletico.

Sementara itu Carvajal sempat mengalami infeksi pada jantungnya dan memerlukan perawatan intensif. Bek sayap 25 tahun sudah tidak membela Madrid sejak bulan September lalu.

Akan tetapi keduanya telah dinyatakan bugar untuk bisa menghadapi Atletico nanti. Kehadiran keduanya dianggap krusial bagi Madrid di laga tersebut.

"Modric sempat mengalami masalah kemarin, tetapi telah berlatih normal hari ini. Dia siap untuk dimainkan," ungkap Zinedine Zidane saat sesi latihan hari Jumat.

"Dani telah siap juga untuk laga ini. Dia tidak ikut dengan timnas Spanyol demi pemulihan yang lebih baik," imbunya.

Madrid berada di peringkat tiga dan Atletico tepat dibawahnya pada klasemen sementara La Liga musim ini. Kedua tim sama-sama mengoleksi 19 poin.


Sumber: Soccerway

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jelang Derbi, Madrid Dapat Angin Segar : http://ini.la/2418913

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jelang Derbi, Madrid Dapat Angin Segar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.