Search

Sane Mirip Giggs di Era Kejayaannya

INILAHCOM, London - Legenda Liverpool, Jamie Carragher kagum dengan aksi individu Leroy Sane yang berujung pada gol pertama Manchester City. Carragher teringat sosok legenda Manchester United, Ryan Giggs.

Sane melewati tiga pemain Arsenal sebelum akhirnya melepaskan umpan silang ke kotak penalti. Bola dikontrol Bernardo Silva dan diakhiri sepakan melengkung yang menaklukkan Petr Cech.

Di laga itu, City mengalahkan Arsenal dengan skor 3-0, Jumat (2/3/2018) dini hari WIB di Stadion Emirates. Dua gol lainnya dicetak David Silva dan Sane. Hasil ini mengulang pertemuan di final Piala Liga dimana Arsenal juga kalah 0-3 empat hari sebelumnya.

Aksi individu Sane melewati tiga pemain Arsenal mengingatkan Carragher pada Giggs. Di era kejayaannya, pemain asal Wales tersebut kerap melewati beberapa pemain dan mencetak gol indah.

Salah satu yang mungkin masih terkenang adalah ketika aksi individu Giggs menggiring bola dari tengah lapangan, melewati tiga pemain Arsenal, dan diakhiri sepakan keras ke gawang. Aksi tersebut terjadi di partai ulangan semifinal Piala FA 1999 dimana di akhir musim MU meraih treble winners.

"Saya rasa sudah lama tak melihat terciptanya tiga gol di babak pertama sebagus ini. Aksi individu Sane mengingatkan saya pada Ryan Giggs di era kejayaannya," ujar Carragher, dikutip dari Daily Mail.

Giggs menghabiskan sepanjang kariernya bersama MU. Kini, jebolan akademi MU itu dipercaya sebagai pelatih Timnas Wales.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Sane Mirip Giggs di Era Kejayaannya : http://ift.tt/2oK6eGO

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sane Mirip Giggs di Era Kejayaannya"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.