Search

Indra Sjafri Dapat Peran Baru di Timnas Indonesia

INILAHCOM, Jakarta - PSSI resmi tidak memperpanjang kontrak Indra Sjafri sebagai pelatih tim nasional Indonesia U19. Akan tetapi Indra tetap memiliki tugas di tim nasional dengan peran berbeda.

Kontrak Indra Sjafri akan berakhir pada bulan Desember nanti. Ini merupakan kedua kalinya Indra hengkang dari jabatan sebagai pelatih timnas U19.

Sebelumnya Indra telah menangani timnas U19 tahun 2012 hingga 2014. Dalam kurun dua tahun dia telah menyumbangkan Piala AFF U19 tahun 2013.

Ia kembali ditunjuk sebagai pelatih timnas U19 pada tahun ini. Sebelumnya ia sempat membesut klub Bali United.

Kejuaraan yang dihadapi Indra bersama timnas U19 beberapa waktu yang lalu adalah Piala AFF U18 dimana Indonesia menempati peringkat ketiga. Di kejuaraan tersebut tim asuhan Indra melahirkan nama-nama baru seperti Egy Maulana Vikri, Rafli Mursalim, Febi Eka Putra dkk.

Usai melepas pekerjaannya sebagai pelatih timnas U19, Indra tidak begitu saja meninggalkan timnas Indonesia. Atas ajakan PSSI, Indra ditarik untuk menjadi salah satu pelaku pengembangan sepak bola Indonesia usia muda.

"Kami tidak lagi menugaskan Indra Sjafri sebagai pelatih tim nasional Indonesia U129. Tetapi kami akan menugaskannya untuk mempersiapkan pemain-pemain untuk kejuaraan di tahun-tahun mendatang," kata Sekjen PSSI, Ratu Tisha saat jumpa pers di Jakarta, Selasa (21/11/2017).

"Pak Ketum dan Bu Sekjen sudah menghubungi saya tentang hal ini. Setelah itu disepakati kontrak saya berakhir di Desember sebagai pelatih timnas U19," terang Indra.

"Tetapi akan ada pekerjaan baru seperti yang sudah dijelaskan Bu Sekjen. Kelanjutannya akan dibahas usai kontrak saya berakhir Desember nanti," imbuhnya.

Usai Piala Asia U19 2018 dan Piala Dunia U20 tahun 2019, kejuaraan usia muda akan berlanjut dengan pemain generasi berikutnya. Disini peran Indra adalah melatih penerus-penerus timnas di setiap kategori umur agar lebih siap berkompetisi.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Indra Sjafri Dapat Peran Baru di Timnas Indonesia : http://ini.la/2419649

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Indra Sjafri Dapat Peran Baru di Timnas Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.