Search

Wajar Dortmund Selalu Kehilangan Pemain Bintang

INILAHCOM, Dortmund - Nuri Sahin memaklumi kepindahan Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund ke Barcelona. Menurut dia, hal biasa klub besar membeli pemain bintang dari klub yang lebih kecil.

Dembele merampungkan kepindahannya ke Barcelona dengan transfer senilai 105 juta Euro (1,6 triliun Rupiah) dari Dortmund. Hengkangnya Dembele menambah daftar pemain bintang yang pernah dijual oleh Dortmund.

Menurut Sahin yang merupakan rekan setimnya di Dortmund, kepindahan Dembele merupakan suatu hal yang wajar. Setiap pemain pastinya ingin bermain di klub yang lebih besar.

"Saya bisa mengerti kenapa dia ingin ke Barcelona. Saya dulu sempat pindah ke Real Madrid sebelum kembali lagi ke sini," ujar Sahin dikutip dari Soccerway.

"Kami bukanlah Barcelona. Ketika mereka kehilangan Neymar, kami tidak bisa terus mempertahankan Dembele. Dalam dunia sepak bola itu merupakan hal yang wajar, klub lebih besar membeli pemain dari kami, lalu kami membeli pemain dari klub yang lebih kecil," lanjut pemain asal Turki tersebut.

Selain Sahin dan Dembele, nama-nama besar yang hengkang dari Dortmund di antaranya ada Mario Gotze, Ilkay Gundogan dan Mats Hummels.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Wajar Dortmund Selalu Kehilangan Pemain Bintang : http://ini.la/2400573

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wajar Dortmund Selalu Kehilangan Pemain Bintang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.