Search

Bekuk Munchen, Napoli Raih Peringkat Tiga

INILAHCOM, Munchen - Napoli merebut peringkat tiga Audi Cup 2017 setelah mengalahkan Bayern Munchen 2-0, Rabu (2/8/2017) di Allianz Arena.

Di menit-menit awal, Napoli mendapat tekanan dari Bayern Munchen. Dua pelaung didapat melalui Kingsley Coman dan Arturo Vidal. Tapi, keduanya bisa dimentahkan kiper Napoli, Luigi Sepe.

Napoli mampu unggul di menit ke-14. Sepakan Nikola Maksimovic ditepis kiper Munchen, Christian Frutchl. Bola liar dimanfaatkan dengan baik oleh Kalidou Koulibaly menjadi gol.

Peluang terbaik didapat Napoli untuk menggandakan skor di pertengahan babak pertama. Dries Mertens tinggal berhadapan dengan kiper, tapi bola bisa digagalkan Fruchtl.

Munchen hampir saja menyamakan skor. Sepakan Timothy Tillman lepas dari tangkapan Sepe. Beruntung bola bisa diamankan kembali. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Babak kedua berjalan 10 menit, Napoli mampu menggandakan skor. Kali ini sepakan keras Emanuele Giaccherini tak bisa dimentahkan Fruchtl.

Napoli bisa saja mencetak gol ketiga andai tendangan bebas Arkadiusz Milik tak membentur mistar gawang. Sementara Munchen tak bisa berbuat banyak karena menurunkan mayoritas pemain pelapis. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain

Bayern Munchen: Fruchtl; Friedl, Sule (Awoudja 77), Kimmich, Rudi (Fein 77); Vidal (Tolisso 64), Sanches; Tillman, Coman (Ribery 64), Mai; Wintzheimer (Crnicki 64)

Napoli: Sepe (Rafael 46); Maggio (Hysaj 61), Maksimovic (Chiriches 61), Koulibaly, Ghoulam (Rui 46); Zielinski (Pavoletti 77), Diawara (Jorginho 61), Hamsik (Rog 46); Callejon (Allan 61), Mertens (Milik 78), Insigne (Giaccherini 46)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Bekuk Munchen, Napoli Raih Peringkat Tiga : http://ini.la/2395354

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bekuk Munchen, Napoli Raih Peringkat Tiga"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.