Search

Alasan Persib Batal Tunjuk Milo Sebagai Pelatih

INILAHCOM, Bandung - Persib Bandung dipastikan batal merekrut Milomir Seslija sebagai pelatih baru di paruh kedua musim. Saat ini, Milo masih terikat kontrak bersama Persiba Balikpapan.

Kursi kepelatihan Persib saat ini diisi oleh Herri Setyawan sebagai pelatih sementara usai pengunduran diri Djajang Nurjaman pada Juli lalu.

Jelang dimulainya paruh kedua musim, manajemen Persib memasukkan nama Milomir Seslija sebagai calon pelatih Atep dkk. Pelatih asal Bosnia Herzegovina sudah mengantongo lisensi A AFC sebagai syarat mutlak.

Tetapi, Persib harus mengurungkan niatannya karena Milo masih ingin menyelesaikan kontraknya bersama Persiba.

"Batal. Sementara ini yang ada aja bisa diteruskan pasti akan memaklumi pertandingan ini, mungkin nanti tahun depan," kata manajer Persib, Umuh Muchtar, seperti dikutip dari Simamaung.

Dengan demikian, Persib akan terus memakai kasa Herrie Setyawan sebagai caretaker meskipun pria yang akrab disapa Kang Jose tak layak menjadi pelatin karena lisensinya masih B AFC.

"Sementara ini tidak, dihapus dulu (Milomir Seslija)," ujar Umuh menambahkan.

Milomir Seslija pernah menjabat sebagai pelatih Arema FC di gelaran Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Alasan Persib Batal Tunjuk Milo Sebagai Pelatih : http://ini.la/2395265

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Alasan Persib Batal Tunjuk Milo Sebagai Pelatih"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.