Search

Ronaldo Butuh Waktu Pikirkan Masa Depannya

INILAHCOM, Madrid - Cristiano Ronaldo membutuhkan waktu untuk memikirkan masa depannya. Hal ini diungkapkan teman bintang Real Madrid tersebut, Luis Campos.

Masa depan Ronaldo menjadi perbincangan dalam beberapa hari terakhir. Pemain asal Portugal disebut ingin hengkang dari Madrid karena kasus penggelapan pajak yang dituduhkan kepadanya.

Perasaan Ronaldo semakin tak menentu karena tak ada pembelaan dari manajemen Madrid. Tapi, pekan ini presiden Madrid Florentino Perez menegaska akan membantu Ronaldo melewati masalah ini dan terus memberikan dukungan penuh.

Ronaldo dikabarkan lega mendengar dukungan dari Perez. Tapi, Campos mengatakan, pemain berusia 32 tahun itu belum memastikan apakah akan bertahan di Madrid atau hengkang.

"Ia mengatakan kepada saya butuh waktu beberapa hari untuk berpikir dan saya pikir itu wajar. Situasinya saat ini dengan Madrid juga sedikit tegang dan itu bisa dipahami. Ronaldo membutuhkan waktu untuk mengambil keputusan tepat, saya yakin itu," ujar Campos, yang juga merupakan direktur olahraga Lille, dikutip dari Soccerway.

"Saya sering bicara dengan Ronaldo dan dia adalah sosol yang sangat fokus pada pekerjaannya. Dia sangat terkejut dengan dugaan kasus penggelapan pajak. Dia sedih dan terluka dengan masalah itu. Dia ingin selalu mempertahankan citra baiknya sepanjang masa. Masalah ini membuatnya sedih," tambahnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ronaldo Butuh Waktu Pikirkan Masa Depannya : http://ift.tt/2sUF5SU

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ronaldo Butuh Waktu Pikirkan Masa Depannya"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.