INILAHCOM, Athena - Real Madrid wajib menang saat bertamu ke kandang APOEL Nicosia di matchday lima Liga Champions Eropa. Zinedine Zidane menegaskan skuadnya dalam kondisi on fire untuk laga tersebut.
Madrid saat ini masih berada di urutan dua klasemen Grup H dengan nilai tujuh hasil dari dua kemenangan, satu imbang dan sekali kalah. Sedangkan APOEL di peringkat tiga dengan nilai dua.
Dengan dua laga tersisa, baik Madrid dan APOEL masih punya peluang berebut satu tiket tersisa mendampingin Tottenham Hotspur ke babak 16 besar.
El Real punya peluang lebih besar dibandingkan APOEL, syaratnya mereka bisa mencuri poin saat bertamu ke NEO GSP Stadium, Rabu (22/11/2017) dini hari WIB. Namun, raihan satu poin bukan target yang diusung Zidane.
Dia ingin timnya bisa memastikan tiket ke babak 16 besar dengan memenangkan pertandingan.
"Kami tinggal selangkah lagi ke babak 16 besar dan ingin meraih tiga poin besok," kata pelatih kebangsaan Prancis seperti dikutip dari situs resmi UEFA.
Performa Madrid tengah mendapat sorotan menyusul hasil kurang memuaskan di kompetisi La Liga. Zidane memastikan hasil-hasil di kompetisi domestik tidak akan berpengaruh terhadap penampilan mereka di Liga Champions Eropa.
"Kami berada dalam bentuk yang bagus. Kami ingin menunjukkan kerja keras yang sama seperti kami lakukan di akhir pekan kemarin (vs Atletico Madrid)," dia memungkasi.
Di pertemuan pertama Real Madrid berhasil mengalahkan APOEL 3-0 di Santiago Bernabeu.[rza]
Baca Kelanjutan Tiga Poin yang Amat Menentukan bagi Madrid : http://ini.la/2419668Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tiga Poin yang Amat Menentukan bagi Madrid"
Posting Komentar