Search

Persib Tanpa 3 Pemain Pilar Bertamu ke PBFC

INILAHCOM, Jakarta - Persib Bandung tidak akan diperkuat oleh tiga pemain pilarnya saat berhadapan dengan Pusamania Borneo FC (PBFC).

Usai menelan kekalahan 0-1 dari Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017) kemarin, Persib akan menjalani laga tandang kontra PBFC di Stadion Mulawarman, Bontang, Rabu (8/11/2017) lusa.

Maung Bandung dipastikan tidak bisa memainkan Vladimir Vujovic yang menerima kartu merah saat jumpa Persija. Selain itu, Kim Kurniawan yang mengalami cedera tulang fibula setelah menerima tekel dari pemain Persija, Rudi Widodo.

Satu pemain lain yang absen adalah Hariono. Dia harus menjalani hukuman akibat akumulasi kartu kuning. Dengan demikian, Maung Bandung hanya membawa 18 pemain dalam lawatan mereka ke Kalimantan termasuk Jajang Sukmara dan Ahmad Basith yang absen saat jumpa Persija.

Asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan, menjelaskan pemain yang disertakan dalam skuad semuanya dalam kondisi fit dan siap bertanding.

"Kami berangkat dengan kekuatan 18 pemain. Perjalanan panjang yang pasti menguras tenaga, sampai di sana malam hari dan pasti ada (rasa) lelah untuk pemain. Jadi kami jaga kebugarannya pemain," ujar Herie.

Berikut daftar 18 pemain Persib vs PBFC:

Kiper: Muhamad Natshir, I Made Wirawan

Bek: Ahmad Jufriyanto, Purwaka Yudi, Henhen Herdiana, Wildansyah, Tony Sucipto, Supardi Nasir Bujang, Jajang Sukmara

Gelandang: Febri Haryadi, Fulgensius Billy Paji Keraf, Ahmad Subagja Baasith, Gian Zola, Michael Essien, Raphael Maitimo, Dedi Kusnandar

Penyerang: Ezechiel N'Douassel, Shohei Matsunaga.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Persib Tanpa 3 Pemain Pilar Bertamu ke PBFC : http://ini.la/2416229

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Persib Tanpa 3 Pemain Pilar Bertamu ke PBFC"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.