INILAHCOM, Bekasi - Luis Milla memberikan tanggapannya atas kemenangan Indonesia atas Guyana. Menurut Milla, Indonesia mampu memperbaiki permainannya di saat pergantian babak dan tampil lebih baik.
Bermain di Stadion Patriot, Indonesia berhasil mengalahkan Guyana di laga persahabatan, Sabtu (25/11/2017). Tuan rumah menang dengan skor 2-1.
Indonesia sempat tertinggal lebih dulu di awal pertandingan. Meski demikian, dua gol dari Ilija Spasojevic mampu menangkan timnas Garuda.
Milla mengakui Indonesia tampil kurang maksimal di babak pertama dimana mereka kebobolan gol awal. Tetapi dia memuji tim karena mampu bangkit dan memperbaiki kesalahan di babak kedua.
"Indonesia bermain seperti dua tim berbeda di pertandingan ini. Dari masalah babak pertama kami bisa memecahkan hal itu pada babak kedua," ungkap Milla usai pertandingan.
"Di babak kedua kami mampu tampil lebih baik lagi. Dari hasil pertandingan kali ini, saya rasa kami memang pantas menang," lanjut Milla.
Indonesia akan lanjut bertanding di ajang Tsunami Cup. Ajang tersebut akan digelar di Aceh bulan Desember nanti.
Baca Kelanjutan Milla Senang Indonesia Bisa Perbaiki Penampilan : http://ini.la/2420578Bagikan Berita Ini
0 Response to "Milla Senang Indonesia Bisa Perbaiki Penampilan"
Posting Komentar