INILAHCOM, Zagreb - Dejan Lovren tengah mengalami masa sulit di Liverpool. Dia berharap bisa segera keluar dari naungan awan gelap yang menggelayutinya.
Lovren menjadi sorotan menyusul penampilan kurang oke dalam beberapa pertandingan terakhir. Saat The Reds kalah dari Tottenham Hotspur (1-4), Lovren yang diganti di babak pertama mendapat kritikan tajam.
Dia disebut menjadi penyebab buruknya performa barisan belakang Si Merah. Setelah laga tersebut, Lovren dan keluarganya mendapat ancaman pembunuhan dari fans yang kecewa.
Bek 28 tahun berharap awan hitam yang menaunginya di Liverpool bisa segera menghilang.
"Katakanlah ada hari-hari yang baik. Anda tidak bisa dengan mudah mengubah apa yang terjadi di masa lalu," ujarnya kepada 24Sata.
"Saya akan senang pada akhirnya awan hitam bisa menjauh dari saya, jadi segalanya bisa jadi lebih baik. Ini tidak mudah bagi saya."
"Mungkin ini menarik bagi seseorang di luar sana, tetapi bisa saya pastikan ini akan lebih baik secepatnya," dia memungkasi.
Lovren saat ini tengah bergabung dengan skuad timnas Kroasia dalam persiapan menghadapi dua pertandingan playoff Piala Dunia 2018 kontra Yunani.
Sumber: Soccerway
Baca Kelanjutan Lovren dan Awan Hitam Menggelayutinya di Liverpool : http://ini.la/2416653Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lovren dan Awan Hitam Menggelayutinya di Liverpool"
Posting Komentar