INILAHCOM, Turin - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menapik timnya sedang dalam kondisi krisis hanya karena gagal meraih kemenangan di dua laga terakhir.
Juventus memang gagal meraih kemenangan di dua laga terakhir. Pekan lalu, Bianconeri dikalahkan Sampdoria 2-3. Kemudian, Paulo Dybala dkk. hanya bermain imbang tanpa gol dengan Barcelona di fase grup Liga Champions.
"Kami hanya kehilangan dua atau tiga poin di Seri A, tak lebih dari itu. Napoli berada di puncak klasemen karena saat ini mereka sedang luar biasa," ujar Allegri, dikutip dari Football Italia.
"Di Liga Champions, kami dalam jalur yang tepat. Sedikit lagi kami lolos ke babak 16 besar dan itu merupakan target pertama kami. Kami punya peluang bagus di Athena melawan Olympiakos di laga pamungkas," tambahnya.
Juventus berpeluang besar meraih kemenangan saat menjamu Crotone, Senin (27/11/2017) dini hari WIB di Allianz Stadium. Saat ini Crotone berada di peringkat 15. Tapi, Allegri enggan meremehkan lawannya.
"Kami harus menghormati Crotone yang bertahan dengan baik, menyerang dengan cara berbahaya, dan tak pernah menyerah. Kami harus tetap fokus, beberapa kali kami sempat kesulitan melawan tim kecil dan harus menerima konsekuensinya," tandasnya.
Baca Kelanjutan Allegri: Kata Siapa Juventus Sedang Krisis? : http://ini.la/2420646Bagikan Berita Ini
0 Response to "Allegri: Kata Siapa Juventus Sedang Krisis?"
Posting Komentar