INILAHCOM, Leicester - Bek timnas Inggris, Harry Maguire, dikabarkan sudah menentukan pilihan, ia lebih memilih gabung ke Manchester City ketimbang Manchester United.
Maguire menjadi incaran dua tim asal kota Manchester di jendela transfer musim panas ini. Mirror mengabarkan keduanya sudah melayangkan tawaran dengan harga tinggi, akan tetapi bek 26 tahun lebih tartarik bergabung dengan The Citizens.
City disebut berani menyiapkan dana besar 80 juta Pounds (1,4 triliun Rupiah) untuk memboyong Maguire ke Etihad Stadium, jumlah tersebut lebih besar dari yang diajukan United 75 juta Pounds (1,3 triliun Rupiah).
Bila transfer tersebut terealisasi, maka Maguire akan memecahkan rekor transfer bek termahal dunia yang dibuat Virgil van Dijk saat bergabung dari Southampton ke Liverpool pada Januari 2018 dengan nilai 75 juta Pounds. Selain itu, Maguire akan menerima bayaran 280 ribu Pounds (5 miliar Rupiah) per pekan.
Maguire sebenarnya belum lama menandatangani kontrak berdurasi lima musim di Leicester. Akan tetapi, ia tidak bisa menolak tawaran dari City dan prospek musim depan di bawah arahan Pep Guardiola.
Faktor tampil di Liga Champions Eropa diklaim menjadi pertimbangan tersendiri bagi Maguire mau menerima tawaran City. Sebabnya, MU tidak akan tampil di Liga Champions Eropa musim depan karena finish di luar empat besar.[rza]
Baca Kelanjutan Maguire Lebih Tertarik Gabung City daripada MU : http://bit.ly/2x93W8FBagikan Berita Ini
0 Response to "Maguire Lebih Tertarik Gabung City daripada MU"
Posting Komentar