INILAHOM, Pamekasan - Madura United melangkah ke semifinal Piala Indonesia setelah mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 2-1. Madura United lolos dengan agregat 3-2.
Berlaga di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Kamis (27/6/2019), kedua tim bermain imbang 1-1 di leg pertama. Madura United hanya butuh hasil skor imbang 0-0 untuk lolos.
Tapi, Madura United tetap tampil menyerang. Laga baru berjalan lima menit, tim tuan rumah bisa mencetak gol. Sepakan keras Alberto 'Bet' Goncalves memanfaatkan umpan Alexandar Rakic mengoyak gawang Persebaya.
Persebaya mampu menyamakan skor di menit ke-19. Lizio mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mengubah kedudukan imbang 1-1.
Skor 1-1 tak bertahan lama. Madura United mampu mencetak gol kedua di menit ke-22. Beto mencetak gol keduanya usai menerima umpan matang Markho Sandi.
Di babak kedua, Madura United tetap tampil menyerang. Dua peluang bagus didapat Slamet Nurcahyo dan Beto. Sepakan Slamet hanya membentur mistar gawang Persebaya. Sementara sepakan Beto di menit ke-77 melambung tipis di atas mistar Persebaya. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai.
Susunan pemain
Madura United: Muhammad Ridho; Alfath Fathier (Guntur Ariyadi 72'), Fandry Imbiri, Jaimerson Da Silva, Marckho Sandi; Zulfiandi, Asep Berlian; Alexandar Rakic, Andik Vermansah, Greg Nwokolo, Alberto Goncalves.
Persebaya Surabaya: Miswar Saputra; Rachmat Irianto, Muhamamd Syaifuddin, Novan Setya, Ruben Sanadi (Abu Rizal 69'); Muhammad Hidayat, Fandi Eko (Amido Balde 61'), Damian Lizio; Oktafianus Fernando (Irfan Jaya 61'), Manuchehr Dzhalilov, Osvaldo Haay.
Baca Kelanjutan Bekuk Persebaya, Madura United ke Semifinal : https://ift.tt/2XDQbxzBagikan Berita Ini
0 Response to "Bekuk Persebaya, Madura United ke Semifinal"
Posting Komentar