Search

Soal Kepemimpinan, Ronaldo Lebih Baik dari Messi

INILAHCOM, Turin - Legenda Juventus, Antonio Cabrini mengungkapkan siapa yang lebih baik di antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Menurut dia, ada satu hal yang membuat Ronaldo lebih baik dari Messi.

Perdebatan siapa yang lebih baik antara Ronaldo dan Messi tak pernah ada habisnya. Keduanya jelas merupakan yang terbaik saat ini.

Ronaldo dan Messi sama-sama mencetak banyak gol, trofi, dan memecahkan rekor. Beberapa menyebut Ronaldo lebih baik dari Messi dan juga sebaliknya.

Bagi Cabrini, dalam hal kepemimpinan Ronaldo lebih baik dari Messi. Menurut dia, pemain asal Portugal tak hanya mencerminkan pemimpin yang bagus di lapangan, tapi juga di kehidupan luar sepak bola.

"Pendapat pribadi saya Ronaldo lebih baik dari Messi, tapi secara khusus terkait kepemimpinan," ujar Cabrini, dikutip dari Marca.

"Cristiano sudah membuktikan sebagai pemimpin sejati di banyak kesempatan dan tidak hanya di atas lapangan. Dia pemimpin di kehidupannya dan juga di olahraga," katanya.

"Tanpa mengurangi rasa hormat, ada beberapa kasus di dalam karier Messi dimana sedikit di bawah Ronaldo. Meski demikian, keduanya adalah pemain bagus. Saya pikir kita semua sepakat," tandasnya.

Messi sering dikritik karena belum mampu memimpin Argentina meraih gelar, sementara Ronaldo mampu membawa Portugal menjadi juara Piala Eropa 2016.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Soal Kepemimpinan, Ronaldo Lebih Baik dari Messi : http://bit.ly/2Za77cg

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Soal Kepemimpinan, Ronaldo Lebih Baik dari Messi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.