Search

Tekad Aguero Bantu Messi Raih Gelar di Timnas

INILAHCOM, Manchester - Sergio Aguero bertekad membantu Lionel Messi memenangkan gelar bersama timnas Argentina. Yang terdekat adalah Copa America 2019.

Messi hampir memenangkan semua trofi di level klub bersama Barcelona. Dia meraih 10 trofi LaLiga, enam Piala Raja, empat Liga Champions, dan tiga Piala Dunia Antarklub.

Tapi, Messi belum mampu memberikan gelar untuk Argentina. Peraih lima trofi Ballon d'Or tak mampu memindahkan kesuksesan di level klub ke internasional.

Messi nyaris memberikan gelar Piala Dunia kepada Argentina di 2014. Tapi, di partai puncak Argentina dikalahkan Jerman. Di ajang Copa America 2016, Messi harus merasakan pil pahit lagi setelah dikalahkan Chile di final.

"Saya lebih gelisah memenangkan gelar untuk Messi ketimbang saya. Semoga suatu saat itu bisa terwujud. Itu adalah impiannya dan impian semua pemain Argentina. Saya akan berusaha membantunya meraih gelar di Copa America," ujar Aguero, dikutip dari Mirror.

"Sudah lama dia memperkuat Argentina dan menderita. Saya juga menderita. Kami tahu apa yang bisa dia berikan dan pemain lain secara mental harus siap agar tak gagal lagi," tambahnya.

Copa America 2019 digelar di Brasil, 14 Juni hingga 7 Juli. Argentina berada satu grup dengan Kolombia, Paraguay, dan Qatar.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Tekad Aguero Bantu Messi Raih Gelar di Timnas : http://bit.ly/2wFM1pQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tekad Aguero Bantu Messi Raih Gelar di Timnas"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.