Search

Mancini Lebih Suka Timnas Italia Tampil Menyerang

INILAHCOM, Roma - Roberto Mancini lebih menyukai timnas Italia tampil menyerang, daripada bermain dengan gaya klasik Gli Azzurri, yakni bertahan dan serangan balik.

Dengan bermain bertahan dan serangan balik tersebut, timnas Italia berhasil meraih berbagai gelar juara. Empat trofi Piala Dunia telah menjadi buktinya, dan gaya tersebut telah menjadi identitas timnas Italia.

Mancini pun mengakui hal tersebut, tapi untuk timnas Italia yang dipimpinya saat ini ia tak akan lagi memakai identitas tersebut, karena ia lebih menyukai sepak bola menyerang.

"Saya suka sepakbola menyerang, saya tahu kami telah memenangkan empat Piala Dunia dengan cara itu, tapi saya pikir kami bisa bermain sepak bola yang lebih menyerang hari ini," kata Mancini dikutip dari Football Italia.

"Hari-hari bermain sepak bola dengan strategi bertahan dan serangan balik sudah berakhir," tandasnya menutup.

Di bawah kepemimpinan Mancini, timnas Italia tampil gemilang sepanjang babak kualifikasi Euro 2020 dan memastikan diri lolos ke ajang tersebut usai meraih kemenangan sempurna selama kualifikasi.

Euro 2020 akan menjadi momen untuk bangki bagi timnas Italia, setelah kegagalan mereka menembus Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mancini Lebih Suka Timnas Italia Tampil Menyerang : https://ift.tt/2vXwvsx

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mancini Lebih Suka Timnas Italia Tampil Menyerang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.