Search

Sejarah Adu Penalti dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Adu penalti atau penalty shoot-out adalah cara untuk menentukan pemenang dalam sebuah pertandingan sepak bola. Adu tendangan penalti umumnya diterapkan pada kompetisi ketika sudah memasuki fase gugur.

Adu penalti dilakukan pada pertandingan yang harus ada pemenangnya alias tidak bisa berakhir dengan hasil imbang.

Babak adu penalti akan dilakukan jika kedua tim tetap bermain imbang selama 90 menit waktu normal dan 2 kali 15 menit babak perpanjangan waktu atau extra time.

Adapun, hasil adu tendangan penalti tidak dimasukkan ke dalam penghitungan skor. Adu penalti hanya digunakan untuk menentukan pemenang.

Baca juga: Dipakai Italia Saat Lawan Wales di Euro 2020, Apa Arti Ban Hitam dalam Sepak Bola?

Mengutip situs web FIFA Museum, ide penggunaan adu tendangan penalti untuk menentukan pemenang pada pertandingan yang berakhir imbang dicetuskan oleh Israel pada 1969.

Usulan Israel tersebut dilatar belakangi oleh hasil kurang memuaskan yang mereka raih pada pertandingan cabang olahraga sepak bola Olimpiade 1968.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Pada perempat final sepak bola Olimpiade 1968, Israel disingkirkan oleh Bulgaria melalui undian yang disebut dengan istilah drawing of lots setelah kedua tim bermain imbang 1-1.

Pada saat itu, undian menjadi cara untuk menentukan pemenang pada fase gugur jika pertandingan berakhir imbang karena babak adu penalti belum dikenal.

Hasil tersebut membuat Israel merasa dirugikan.

Baca juga: Makna Selebrasi Tutup Telinga Memphis Depay, Penyerang Belanda yang Bersinar di Euro 2020

Pada 24 Juli 1969, Michael Almog yang kemudian menjadi Ketua Asosiasi Sepak Bola Israel periode 1973-1982, mengirimkan proposal kepada FIFA yang isinya berupa usulan agar adu tendangan penalti digunakan untuk menentukan pemenang pertandingan yang berakhir seri.

Kemudian pada 27 Juni 1970, Badan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB) menggelar pertemuan di Inverness, Skotlandia, yang hasilnya menerima ide adu penalti yang diusulkan oleh Michael Almog.

Sejarah adu penalti di Piala Eropa

Joe Hart (kiri) dan Andrea Pirlo berduel dalam adu penalti saat Inggris melawan Italia pada perempat final Piala Eropa 2012 di Stadion Olympic, Kiev. FILIPPO MONTEFORTE/AFP Joe Hart (kiri) dan Andrea Pirlo berduel dalam adu penalti saat Inggris melawan Italia pada perempat final Piala Eropa 2012 di Stadion Olympic, Kiev.

Turnamen Piala Eropa juga menjadi bagian dari sejarah perkembagan adu penalti di dunia sepak bola.

Sebelum 1976, pemenang pertandingan Piala Eropa ditentukan dengan sistem yang sangat melelahkan. Sebagai contoh adalah partai final Piala Eropa 1968 yang mempertemukan Italia dengan Yugoslavia.

Pada saat itu, Italia bermain imbang 1-1 dengan Yugoslavia pada pertandingan final yang digelar di Stadion Olimpico, Roma, 8 Juni 1968.

Karena waktu itu adu tendangan penalti belum dikenal, Italia dan Yugoslavia harus melakukan pertandingan replay untuk menentukan pemenang.

Baca juga: Profil Aymeric Laporte, Si Pembelot yang Antar Spanyol ke 16 Besar Euro 2020

Italia dan Yugoslavia kembali bertemu di Stadion Olimpico dua hari setelah final pertama. Hasilnya, Gli Azzurri menang 2-0 melalui gol Luigi Riva dan Pietro Anastasi.

Adapun, duel Cekoslowakia vs Jerman Barat pada partai puncak Piala Eropa 1976 tercatat menjadi final Piala Eropa pertama yang pemenangnya harus ditentukan melalui adu tendangan penalti.

Ketika itu, Cekoslowakia berhasil mengalahkan Jerman Barat melalui adu penalti yang berakhir 5-3 setelah kedua tim bermain imbang 2-2 pada waktu normal dan babak extra time.

Sementara itu, Euro 1996 yang digelar di Inggris hingga saat ini masih tercatat sebagai turnamen Piala Eropa dengan jumlah adu penalti terbanyak.

Pada Euro 1996, tercatat ada empat pertandingan yang harus diselesaikan dengan adu penalti yaitu Inggris vs Spanyol (4-2, perempat final), Perancis vs Belanda (5-4, perempat final), Republik Ceko vs Perancis (6-5, semifinal), dan Jerman vs Inggris (6-5, semifinal).

Adblock test (Why?)



"sepak" - Google Berita
June 24, 2021 at 10:00PM
https://ift.tt/2SndZoM

Sejarah Adu Penalti dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sejarah Adu Penalti dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.