SEBANYAK 15 formasi sepak bola yang kerap digunakan oleh sebuah tim dalam pertandingan di era modern. Formasi berkembang mengikuti perubahan dalam dunia sepak bola.
Setiap formasi dipilih karena sesuai dengan kualitas pemain dan strategi dari pelatih. Biasanya, seorang juru taktik memiliki lebih dari satu formasi andalan untuk timnya. Hal ini untuk mengantisipasi berbagai keadaan yang terjadi dalam pertandingan. Variasi formasi dan strategi diharapkan bisa membuahkan kemenangan.
Berikut 15 formasi sepak bola:
BACA JUGA: 5 Stadion Terbesar di Asia Tenggara Versi AFC, Nomor 1 Kebanggaan Indonesia
15. Formasi 4-2-4
(Formasi 4-2-4 berasal dari Inggris Foto: Istimewa)
Formasi 4-2-4 berasal dari Inggris dan merupakan formasi yang populer pada eranya. Formasi ini menempatkan empat bek, dua gelandang yang berdampingan secara diagonal, dan empat penyerang.
Saat menyerang, satu gelandang akan maju beserta bek kanan dan kiri. Gelandang, yang maju ini, akan melindungi areanya sambil membantu bek kanan dan kiri dalam menyerang. Ketika terjadi serangan balik, mereka akan turun ke pos masing-masing dan bekerja sama dengan para pemain tersisa di daerah permainan sendiri untuk membendung upaya lawan agar tidak menjadi ancaman berbahaya.
Sementara itu, empat penyerang memiliki tugas untuk membongkar pertahanan lawan. Dua penyerang tengah sebagai ujung tombak, sedangkan dua pemain lain menyisir kedua sisi lapangan sebagai sayap.
Sekadar informasi, formasi 4-2-4 digunakan Brasil saat menjuarai Piala Dunia 1958. Saat itu, Brasil diisi nama-nama tenar, seperti Pele dan Garrincha.
14. Formasi 4-4-2
(Timnas Indonesia kerap menggunakan formasi 4-4-2 Foto: Istimewa)
Formasi 4-4-2 kerap digunakan oleh Tim Nasional (Timnas) Indonesia dan beberapa klub besar Eropa. Formasi ini menempatkan empat bek, empat gelandang, dan dua penyerang.
Formasi ini sangat mengandalkan serangan oleh pemain sayap dari kedua sisi lapangan. Pemain sayap ini dibantu oleh bek kanan dan kiri. Gol biasanya diciptakan berkat umpan lambung diagonal dan operan silang yang membongkar pertahanan lawan.
13. Formasi 4-5-1
(Formasi 4-5-1 bagus untuk bertahan Foto: Istimewa)
Formasi 4-5-1 lebih fokus pada pertahanan karena hanya menyisakan satu penyerang di kotak penalti. Meski begitu, formasi ini juga bagus digunakan untuk serangan balik. Biasanya, para pelatih menerapkan formasi ini ketika sudah unggul dan ingin mempertahankan keduddukan untuk menang.
12. Formasi 4-4-1-1
(Formasi 4-4-1-1 variasi dari formasi 4-4-2 Foto: Istimewa)
Formasi 4-4-1-1 merupakan variasi dari formasi 4-4-2. Perbedaannya terletak pada satu penyerang menempatkan diri di belakang rekannya yang lebih dekat ke kotak penalti. Pemain ini menjadi second striker yang mendukung ujung tombak utama timnya.
11. Formasi 4-3-3
(Fomasi 4-3-3 bersifat ofensif Foto: Istimewa)
Formasi 4-3-3 ini bersifat ofensif karena menempatkan empat bek, tiga gelandang, dan tiga penyerang. Dengan formasi ini, setiap pemain punya kewajiban untuk menekan mulai dari daerah pertahanan lawan.
Kombinasi antara bek kanan dan kiri, gelandang, serta para pemain depan, baik saat menyerang maupun bertahan, akan merepotkan lawan. Gol dalam jumlah banyak biasanya diciptakan oleh tim yang main dengan formasi ini. Liverpool adalah salah satu tim besar yang gemar memakai formasi 4-3-3.
"sepak" - Google Berita
August 18, 2021 at 05:23PM
https://ift.tt/3xZd10C
15 Formasi Sepak Bola dan Penjelasannya - Bola Okezone
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "15 Formasi Sepak Bola dan Penjelasannya - Bola Okezone"
Posting Komentar