/data/photo/2020/01/20/5e24ac4fba631.jpg)
KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Brasil (CBF) meminta FIFA menjatuhkan sanksi kepada 8 pemain timnas Brasil berupa larangan tampil di Premier League atau kasta tertinggi Liga Inggris pekan ini.
BBC melaporkan CBF mengambil langkah ini mengingat Premier League tidak mengizinkan para pemain mereka memperkuat timnas Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Keputusan itu dibuat klub-klub Premier League sebab Brasil termasuk dalam daftar zona merah penyebaran Covid-19 di Inggris.
Berdasarkan kebijakan Pemerintah Inggris, setiap individu yang tiba dari negara zona merah Covid-19 wajib menjalani karantina selama 10 hari.
Baca juga: Janji FIFA Terkait Kontroversi Penundaan Laga Brasil Vs Argentina
Periode karantina yang panjang dianggap merugikan klub-klub Liga Inggris sebab akan memengaruhi kebugaran para pemain.
Hal ini sempat disinggung oleh pelatih Liverpool, Juergen Klopp.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
"Jika Anda kembali dari negara zona merah, Anda harus dikarantina selama 10 hari di hotel yang sudah ditentukan, bukan hotel pilihan Anda sendiri," kata Juergen Klopp dikutip dari situs berbeda, Mirror.
"Di hotel Anda hanya makan, menunggu, tidur, hal-hal semacam itu. Sebagai klub, kami tidak bisa melakukan itu."
"Bukan hanya karena kami bertanding pada saat mereka kembali, tetapi menjalani karantina artinya mereka kehilangan 10 hari latihan," ujar Klopp.
Keputusan CBF ini jelas akan berdampak pada sejumlah klub Premier League termasuk Chelsea, Liverpool, Manchester City, dan Manchester United.
CBF hanya melunak kepada Everton. Mereka mengizinkan Richarlison memperkuat klub berjuluk The Toffees itu.
Sebab, Everton memberikan izin Richarlison untuk memperkuat timnas Brasil di Olimpiade Tokyo 2020.
Baca juga: Pemainnya Jadi Pusat Kontroversi Penundaan Laga Brasil Vs Argentina, Spurs Murka
Adapun delapan pemain yang terancam dijatuhi sanksi adalah Alisson Becker (Liverpool), Fabinho (Liverpool), Roberto Firmino (Liverpool), Ederson (Man City), Gabriel Jesus (Man City), Fred (Man United), Thiago Silva (Chelsea), dan Rapinha (Leeds United).
Hukuman yang dikelurkan CBF untuk kedelapan pesepak bola di atas mengacu pada peraturan FIFA.
Regulasi FIFA menyebut bahwa pemain yang tak dilepas memperkuat timnas bisa dilarang tampil membela klub selama lima hari.
Larangan bermain ini dikabarkan berlaku mulai 10 hingga 14 september 2021.
Artinya, Alisson Becker dan tujuh pemain Brasil lainnya tak bisa membela klub masing-masing pada pekan keempat Liga Inggris yang dimulai Sabtu (11/9/2021).
"sepak" - Google Berita
September 08, 2021 at 10:33PM
https://ift.tt/3l6NhuX
Federasi Sepak Bola Brasil Larang 8 Pemain Tampil di Liga Inggris Pekan Ini - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Federasi Sepak Bola Brasil Larang 8 Pemain Tampil di Liga Inggris Pekan Ini - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar