Search

Klub Sepak Bola Indonesia Didorong Masuk Pasar Modal, Ini Sederet Catatan Investor - Okezone Economy

JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali mendorong klub sepak bola Indonesia untuk melantai di pasar modal. Sudah ada satu klub sepak bola di Indonesia yang masuk ke pasar modal, yakni Bali United.

Bali United telah resmi melantai di pasar modal sejak 2019. Tepatnya, saham klub berjuluk Serdadu Tridatu itu masuk Bursa Efek Indonesia sejak 17 Juni 2019.

Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Ajak Klub Sepakbola Indonesia Masuk Pasar Modal 

Menanggapi hal itu, Kepala Riset PT MNC Sekuritas Edwin Sebayang menilai langkah Menpora perlu diapresiasi. Namun, menurutnya, saham klub sepak bola masih belum diminati oleh investor karena industri olahraga ini belum terbentuk secara keseluruhan.

"Masih kurang menarik, dalam satu atau dua tahun ke depan. Karena dari kekuatan klub sepak bola bola itu sendiri dan juga behavior fanatisme yang belum terbentuk. Saya yakin belum tentu investor dapat memberikan dana yang besar sebelum para klub sepak bola memperbaiki pekerjaan rumahnya," ujarnya kepada MNC Portal Indonesia, Sabtu (29/5/2021)

Dia menjelaskan, klub sepak bola Indonesia masih banyak pekerjaan rumah yang perlu dibenahi. Pertama, soal keuntungan. Hingga saat belum ada klub sepak bola Indonesia yang begitu menguntungkan.

"Kalau seorang investor itu beli saham, pasti akan melihat prospeknya. bagaimana dari sepak bola ke depannya yang ada di Tanah Air. Untuk tahun ini kayaknya belum bisa, karena masih ada pandemi jadi belum ada kegiatan untuk penonton sepakbola." Jelasnya

Adblock test (Why?)



"sepak" - Google Berita
May 29, 2021 at 05:20PM
https://ift.tt/3uwIN3q

Klub Sepak Bola Indonesia Didorong Masuk Pasar Modal, Ini Sederet Catatan Investor - Okezone Economy
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Klub Sepak Bola Indonesia Didorong Masuk Pasar Modal, Ini Sederet Catatan Investor - Okezone Economy"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.