Search

Kick-off dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Olahraga sepak bola telah menyebar ke penjuru dunia sejak pertama kali dikembangkan di Inggris pada pertengahan abad ke-19.

Sepak bola merupakan contoh permainan bola besar yang melibatkan masing-masing 11 pemain dalam dua tim, untuk bertanding di lapangan selama 90 menit yang dibagi menjadi dua babak.

Pertandingan sepak bola di awali dengan melakukan tendangan mula atau kick-off dari sebuah titik pada garis tengah lapangan.

Adapun berikut pengertian serta regulasi kick-off dalam permainan sepak bola seperti dikutip dari Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB).

Pengertian kick-off

Kick-off dalam sepak bola merupakan tendangan awal untuk memulai jalannya permainan yang dilakukan oleh sebuah tim.

Pada awal pertandingan, sebuah tim mendapat giliran melakukan kick-off setelah wasit melakukan undian dengan koin.

Kick-off pertandingan sepak bola dapat dilakukan dalam kondisi sebagai awal berjalannya pertandingan, memulai babak kedua dalam pertandingan, atau setelah sebuah tim mencetak gol.

Babak tambahan waktu dalam sebuah pertandingan sepak bola, jika diberlakukan, juga diawali dengan melakukan kick-off.

Baca juga: Mengenal Umpan Mematikan dalam Sepak Bola, Through Ball

Aturan awal sepak bola pada abad ke-19 menyebut kick-off dilakukan oleh dua orang pemain dari sebuah tim dan menendangnya ke wilayah permainan lawan.

Namun, berdasarkan revisi IFAB pada 2016 membuat kick-off bisa dilakukan oleh satu orang pemain saja yang bisa menendang bola ke arah manapun dalam wilayah permainan.

Kick-off untuk mengawali sebuah babak dalam permainan sepak bola dilakukan secara bergantian, misalnya tim yang menerima tendangan pada awal babak pertama akan menjadi penendang di awal babak kedua.

Sementara untuk mengulang jalannya permainan setelah terjadinya gol, kick-off dilakukan oleh tim yang kemasukan gol.

Peraturan dan larangan saat kick-off

Kick-off pertandingan sepak bola dilakukan dengan mengikuti tata cara serta ketentuan sebagai berikut:

  • Bola harus diletakkan pada titik tengah lapangan.
  • Bola dalam keadaan diam sepenuhnya pada titik tersebut ketika kick-off dilakukan.
  • Seluruh pemain dari kedua tim berada di dalam lapangan permainan masing-masing.
  • kick-off diawali oleh sinyal berupa tiupan peluit dari wasit.
  • Permainan berjalan setelah bola bergulir dari titik tengah lapangan.
  • Gol yang terjadi akibat tendangan kick-off menuju gawang tim penerima bisa dianggap sah.
  • Sementara, jika bola dari kick-off bergulir masuk ke gawang tim penendang maka mengakibatkan sepak pojok untuk tim lawan.

Baca juga: Arah Berlari Wasit dalam Pertandingan Sepak Bola

Dalam pelaksanaan kick-off atau sepak mula dalam pertandingan juga terdapat larangan atau bentuk pelanggaran seperti:

  1. Pemain lawan dilarang berada dalam jarak kurang dari 9,15 meter dari penendang kick-off.
  2. Penendang kick-off tidak boleh melakukan kick-off tanpa diawali peluit dari wasit.
  3. Penendang kick-off tidak boleh langsung menyentuh bola hasil tendangannya sendiri tanpa lebih dahulu menyentuh pemain lain.

Wasit akan mengulang pelaksanaan kick-off jika pelanggaran nomor 1 dan 2 terjadi.

Sementara untuk pelanggaran nomor 3 maka wasit memberikan tendangan bebas tidak langsung ke tim lawan.

Let's block ads! (Why?)



"sepak" - Google Berita
April 02, 2021 at 07:40AM
https://ift.tt/3ueUuvT

Kick-off dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kick-off dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.