
INILAHCOM, Jakarta - Piala Indonesia 2018 memasuki babak final yang mempertemukan Persija Jakarta versus PSM Makassar. Berikut jadwal siaran langsungnya.
Setelah bersaing ketat pada Liga 1 2018, Persija kembali berhadapan dengan PSM dalam perburuan gelar juara Piala Indonesia 2018 yang sudah berlangsung sejak 8 Mei 2018.
Macan Kemayoran melaju ke final setelah melewati hadangan Borneo FC dengan keunggulan agregat 3-2, sementara Juku Eja mengalahkan Madura United dengan keunggulan produktifitas gol tandang setelah agregat imbang 2-2.
Untuk laga final, operator Piala Indonesia 2018 memberlakukan dua leg. Di leg pertama, Persija terlebih dulu menjamu PSM di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019) ini. Sepekan berselang, gantian PSM menjamu Macan Kemayoran di Stadion Andi Mattallatta, Makassar.
Setelah diperbolehkan kembali memakai SUGBK sebagai venue kandang, Persija belum terkalahkan dari dua home terakhir. Mereka menang 2-1 dari Borneo FC di leg pertama semifinal Piala Indonesia 2018 serta ditahan imbang 1-1 oleh Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 2019.
Tampil di depan publik sendiri, Persija tentu tak mau melewatkan kesempatan bagus tersebut untuk meraih kemenangan sebagai modal bagus bertamu ke Makassar.
Sedangkan PSM datang dengan mengusung target mencuri poin, mereka tak mau lagi-lagi kalah bersaing dari Persija. Gelandang PSM, Marc Klok, menegaskan komitmennya menghadirkan Piala Indonesia 2018 bagi masyarakat Makassar sebagai penebus kekecewaan di Liga 1 musim lalu.
"Masyarakat Makassar senang saat ini PSM bisa tampil di final Piala Indonesia 2019. Besok adalah momentum yang tepat bagi kami untuk meraih gelar untuk Kota Makassar," kata Klok dalam jumpa pers, Sabtu (20/7/2019).
"Kami akan berlaga di Jakarta besok dan Makassar Minggu depan. Semua orang tahu situasi Liga 1 musim lalu antara PSM dan Persija. Semua tahu siapa juara yang sesungguhnya."
Menarik untuk disaksikan siapa yang menang di leg pertama, pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh RCTI mulai pukl 15:30 WIB.
Baca Kelanjutan Jadwal Siaran Langsung Persija vs PSM : https://ift.tt/2JSqxMzBagikan Berita Ini
0 Response to "Jadwal Siaran Langsung Persija vs PSM"
Posting Komentar