Search

Kesehatan Mental Terganggu, Jesse Lingard Ingin Vakum Main Sepak Bola - Pikiran-Rakyat.com - Pikiran Rakyat

PIKIRAN RAKYAT - Pemain pinjaman West Ham United, Jesse Lingard, berujar jika ia sempat mempertimbangkan untuk vakum bermain bola pada tahun lalu disebabkan isu kesehatan mental.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari ESPN, Jesse Lingard bercerita tentang isu kesehatan mentalnya dengan ibunya.

Tak hanya harus mengatasi isu kesehatan mental yang dialami oleh Jesse Lingard, ia juga harus mengatasi depresi yang dialami oleh ibunya.

Kondisi tersebut berdampak pada kehidupan Jesse Lingard di dalam dan di luar lapangan.

Baca Juga: Jelang Final Piala Menpora 2021, Kilas Balik Persija vs Persib di Final Kejurnas PSSI 1961

"Saya tidak berhenti dari sepak bola, hanya benar-benar meluangkan waktu. Saya pergi ke pertandingan dengan senang duduk di bangku cadangan dan itu bukan saya," kata Jesse Lingard.

Dikatakan oleh Jesse Lingard, pada saat itu, ia sama sekali tidak ingin bermain karena tidak ada fokus.

"Saya memikirkan hal-hal lain dan jelas mengemas semuanya, mencoba bermain sepak bola, Anda tidak bisa melakukannya. Selama bertahun-tahun kami telah membantunya, tetapi bahkan bagi saya sulit untuk menutup mulut. Rasanya Anda bukan orang yang sama. Saya merasa seperti saya bukan Jesse Lingard," ujar Lingard.

Tak dipungkiri oleh Lingard, dia sempat tidak ingin berada di lapangan hijau untuk bermain bola.

Let's block ads! (Why?)



"sepak" - Google Berita
April 22, 2021 at 05:49PM
https://ift.tt/3gxc8HJ

Kesehatan Mental Terganggu, Jesse Lingard Ingin Vakum Main Sepak Bola - Pikiran-Rakyat.com - Pikiran Rakyat
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kesehatan Mental Terganggu, Jesse Lingard Ingin Vakum Main Sepak Bola - Pikiran-Rakyat.com - Pikiran Rakyat"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.