KOMPAS.com - Tendangan sudut merupakan salah satu istilah dalam sepak bola. Bagi sebuah tim yang sedang menyerang, tendangan sudut dapat menjadi peluang untuk mencetak gol.
Badan Asosiasi Federasi Sepak Bola atau International Football Association Board (IFAB) yang bertugas untuk merumuskan hukum pertandingan sepak bola di dunia telah membuat peraturan mengenai sepak pojok.
Dalam Laws of the Game IFAB Pasal ke-27 disebutkan bahwa tendangan sudut diberikan ketika seluruh bola melewati garis gawang, baik di tanah atau di udara, setelah terakhir menyentuh dari tim bertahan dan tidak ada gol yang tercipta.
Dalam permainan sepak bola, apabila bolanya keluar melalui garis gawang yang terakhir bola disentuh olah pemain bertahan, maka terjadi corner kick atau tendangan sudut yang juga kerap disebut dengan istilah sepak pojok.
Baca juga: Asal-usul Fergie Time, Momen Magis yang Kerap Menyelamatkan Man United
Peraturan tendangan sudut
Tendangan sudut dilakukan di area sudut lapangan sepak bola yang ditandai dengan bendera sepak pojok.
Berikut adalah peraturan mengenai tendangan sudut dalam permainan sepak bola.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
- Bola harus ditempatkan di area sudut terdekat dengan titik di mana bola melewati garis gawang.
- Bola harus diam dan ditendang oleh pemain dari tim menyerang.
- Bola dalam permainan ketika ditendang dan bergerak dengan jelas, tidak perlu meninggalkan area sudut.
- Bendera sepak pojok tidak boleh dipindahkan.
- Lawan (tim bertahan) harus berada setidaknya 9,15 meter (10 yards) dari busur sudut sampai bola dalam permainan.

Baca juga: Bagaimana Seorang Pemain Sepak Bola Dinyatakan Offside?
Gol langsung dari tendangan sudut
Dalam beberapa pertandingan dunia, ada momen tendangan sudut yang langsung berbuah gol. Pemain menendang bola sepak pojok dan bola langsung bersarang masuk ke dalam gawang lawan.
Gol yang lahir secara langsung dari tendangan sudut disebut dengan olympic goal atau gol olimpik.
Pemain-pemain kelas dunia seperti David Beckham, Roberto Carlos, dan Toni Kroos pernah mencetak gol spektakuler dari sepak pojok atau corner kick.
Baca juga: Asal-usul Nama Stadion Stamford Bridge, Markas Chelsea
Adapun, IFAB menyatakan bahwa pemain bisa saja mencetak gol langsung dari tendangan sudut.
"Sebuah gol dapat dicetak langsung dari tendangan sudut, tetapi hanya terhadap tim lawan. Jika bola langsung masuk ke gawang penendang, tendangan sudut akan diberikan kepada tim lawan."
Contoh terkini gol olimpik dalam sebuah pertandingans sepak bola adalah gol yang dicetak oleh gelandang Real Madrid, Toni Kroos, ke gawang Valencia pada ajang Piala Super Spanyol, 8 Agustus 2020.
????????????????????????????
/??l?mp?k/[????????????????????????????????????]
1. relating to ancient Olympia or the Olympic Games
2. to describe a goal scored from a corner without contact by another player
????.????.
Toni Kroos scored an Olympic goal vs Valencia.???? via @realmadridenpic.twitter.com/mwrm3jdOxB
— Squawka Football (@Squawka) January 9, 2020
"sepak" - Google Berita
October 02, 2021 at 02:00PM
https://ift.tt/3os7QVW
Serba-serbi Tendangan Sudut dan Gol Olimpik dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Serba-serbi Tendangan Sudut dan Gol Olimpik dalam Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar