KOMPAS.com – Tim nasional Inggris akan melawan tim nasional Italia pada laga final Euro 2020 atau Piala Eropa 2020.
Adapun Stadion Wembley di London, Inggris, akan menjadi tuan rumah laga final yang akan digelar pada hari Senin (12/7/2021) itu.
Selain mengunjungi Stadion Wembley, banyak kegiatan lain yang bisa dilakukan para penggemar sepak bola di Inggris. Terlebih, negara itu dikenal sebagai tempat kelahiran sepak bola yang telah mencetak banyak klub ternama.
Baca juga: 5 Fakta Stadion Wembley, Tempat Final Euro 2020 Inggris Vs Italia
Untuk pencinta sepak bola yang ingin menggali lebih dalam, berikut beberapa kegiatan yang direkomendasikan berdasarkan rilis dari Kedutaan Besar Inggris yang diterima Kompas.com, Selasa (6/7/2021):
Asal usul sepak bola di Inggris
Asal usul sepak bola di Inggris dapat ditelusuri hingga paruh kedua tahun 1800-an. Saat itu, beragam aturan permainan berbeda yang diterapkan di Inggris tengah digabung menjadi satu.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Sebenarnya satu set peraturan telah dikukuhkan oleh Sheffield FC, klub tertua di dunia yang didirikan tahun 1857. Namun, penerapannya masih berbeda-beda.
Hal tersebut selanjutnya mengarah pada pembentukan Asosiasi Sepak Bola di tahun 1863 ketika sejumlah tim bertemu di Freemasons’ Tavern di Covent Garden. Tempat yang berada di London tersebut kini dikenal sebagai Freemasons Arms.
Baca juga: 10 Tempat Wisata Gratis di London, Lokasi Final Euro 2020
Aturan baru pun disepakati, meski tidak semua yang hadir setuju lantaran banyak klub yang tetap ingin memainkan bola dengan tangan mereka. Alhasil, mereka memilih untuk membentuk Rugby Football Union di tahun 1871.
Setelah beberapa pertandingan diadakan di Inggris tanpa adanya aturan yang seragam, terbentuklah Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB) di tahun 1886.
Dewan tersebut dibentuk oleh Inggris, Skotlandia, Wales, dan Irlandia. Mereka menetapkan 17 aturan dasar guna memudahkan permainan.
Menemukan klub dengan latar belakang bervariasi
Pada awalnya, klub sepak bola di Inggris memiliki latar belakang yang beragam.
Di Inggris bagian selatan, misalnya, tim dibentuk dari kalangan perguruan tinggi dan sekolah umum, seperti Eton dan Harrow.
Sedangkan di bagian utara, para anggota tim berasal dari kalangan pekerja lantaran terdapat banyak pabrik dan perusahaan tekstil yang memiliki tim sendiri.
Di balik adanya aturan baru sepak bola, 12 klub dari Inggris bagian utara dan selatan mendirikan liga sepak bola di tahun 1888. Olahraga ini pun terus berkembang sejak peristiwa tersebut.
Baca juga: 5 Obyek Wisata di London, Tempat Laga Inggris Vs Kroasia di Euro 2020
Aston Villa merupakan salah satu dari 12 klub tersebut. Klub ini dibentuk oleh anggota Villa Cross Wesleyan Chapel. Sejak tahun 1897, klub ini bermain di Stadion Villa Park yang dulunya merupakan taman hiburan bergaya Victoria yang dikembangkan di bekas lahan Aston Hall. Tempat bersejarah itu terletak tidak jauh dari Stadion Villa Park saat ini.
Selain itu, penggemar sepak bola juga dapat mengunjungi Stadion Molineux, rumah bagi pemain klub Wolverhampton Wanderers sejak 1889.
Jika sedang berada di sana, penggemar sepak bola akan dibawa ke masa lampau sembari menjelajahi museum interaktif. Mereka juga akan menyaksikan cuplikan di balik layar momen-momen tak terlupakan dari sejarah klub.
Mengunjungi warisan sepak bola di Manchester
Awalnya, klub Manchester United dibentuk oleh pekerja di perusahaan kereta api Lancashire and Yorkshire Railway di Newton Heath pada 1878.
Setelah mengubah nama mereka di tahun 1902, klub ini pindah ke Stadion Old Trafford sejak 1910 hingga saat ini.
Namun, di tahun 1940-an, terdapat kerusakan akibat perang yang memaksa mereka untuk berbagi lahan dengan klub Manchester City.
Baca juga: Manchester, Destinasi Favorit Pelajar Indonesia
Jika ingin mengetahui lebih jauh tentang warisan sepak bola di kota ini, pengunjung bisa mendatangi museum dan memilih tur stadion.
Mereka juga dapat berfoto dengan patung United Trinity yang terdiri dari Sir Bobby Charlton, George Best, dan Denis Law. Ketiganya adalah tokoh bersejarah yang menjadikan Manchester United klub pertama di Inggris yang memenangkan Piala Eropa tahun 1968.
Tidak hanya itu, pencinta sepak bola juga bisa mengunjungi Stadion Etihad Manchester City dan National Football Museum.
Mengetahui sejarah persaingan sepak bola Liverpool
Liverpool merupakan kota yang juga kaya akan warisan sepak bolanya.
Pada mulanya, klub Everton bertanding di Stanley Park sebelum pindah ke Stadion Anfield. Namun, terjadi perselisihan antara komite klub dan pemilik lapangan yang akhirnya membuat klub pindah ke Stadion Goodison Park di akhir abad ke-19.
Hal tersebut membuka jalan bagi pembentukan Liverpool FC tahun 1892 yang berumah di Stadion Anfield hingga kini.
Baca juga: Liverpool Terancam Dihapus dari Daftar Situs Warisan Dunia UNESCO, Kenapa?
Sebagai informasi, jarak antara Stadion Goodison Park dan Stadion Anfield hanya sekitar dua kilometer.
Penggemar sepak bola yang berada di kota tersebut dapat mengikuti tur keliling Goodison Park dan mengunjungi The Liverpool FC Story Museum untuk mengetahui sejarah dua klub tersebut.
Mempelajari kisah di balik klub terbesar di London
Saat di London, luangkan waktu untuk mengetahui kisah di balik tiga klub sepak bola yang terkenal, yakni Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Chelsea.
Adapun asal muasal Arsenal dapat dijumpai di selatan London. Klub tersebut awalnya dibentuk tahun 1886 sebagai Dial Square yang terdiri dari pekerja Royal Arsenal, sebuah pabrik senjata di Woolwich.
Selanjutnya klub ini pindah ke Highbury di utara London tahun 1913. Mereka kemudian pindah ke Stadion Emirates sejak tahun 2006 hingga kini.
Pengunjung dapat mengikuti tur untuk mengetahui lebih jauh peristiwa di balik layar klub ini. Mereka juga dapat mengikuti tur yang dipandu mantan pemain klub.
Baca juga: Sejarah London, Ibu Kota Inggris Tempat Final Piala Eropa 2020
Sementara itu, klub Tottenham Hotspur dibentuk di tahun 1880-an. Klub tersebut telah bermain di Stadion White Hart Lane sejak tahun 1899.
Di tahun 2019, Stadion Tottenham Hotspur, yang dibangun di lokasi yang sama, dibuka. Stadion tersebut dinilai sebagai stadion berteknologi tinggi yang memiliki Goal Line Bar terpanjang di Eropa dengan panjang 65 meter.
Selepas ikut tur stadion, pengunjung juga dapat memandangi London dari ketinggian di Dare Skywalk dan mendaki stadion untuk melihat lapangan dari atas.
Baca juga: Gedung Pengadilan Ini Disulap Jadi Hotel Paling Keren di London
Salah satu klub terkenal lainnya, Chelsea, dibentuk tahun 1905 di ruang atas Rising Sun – kini dikenal sebagai Butcher’s Hook.
Para pencinta sepak bola juga dapat mengunjungi stadion dan museum klub yang menyimpan banyak kenangan, termasuk dua trofi Liga Champions.
"sepak" - Google Berita
July 11, 2021 at 07:37AM
https://ift.tt/3yJAnZ5
4 Kegiatan Menelusuri Jejak Sejarah Sepak Bola di Inggris - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "4 Kegiatan Menelusuri Jejak Sejarah Sepak Bola di Inggris - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar