TEMPO.CO, Jakarta - Cabang sepak bola putra Olimpiade Tokyo menyisakan satu pertandingan terakhir babak penyisihan grup. Sejauh ini, belum ada satu pun tim yang memastikan lolos ke babak perempat final.
ADVERTISEMENT
Berikut klasemen Grup A sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020:
Tim Main Menang Imbang Kalah Selisih Gol Poin
Jepang 2 2 0 0 2 6
Meksiko 2 1 0 1 2 3
Prancis 2 1 0 1 -2 3
Afrika Selatan 2 0 0 2 -2 0
Jadwal laga terakhir penyisihan Grup A:
Rabu, 28 Juli 2021
18.30 WIB - Prancis vs Jepang
18.30 WIB - Afrika Selatan vs Meksiko
Grup B
Persaingan untuk memperebutkan dua tiket babak perempat final di Grup B bisa dianggap yang paling ketat. Keempat tim yang ada di grup ini - Korea Selatan, Honduras, Selandia Baru dan Rumania - sama-sama masih berpeluang karena semuanya mengumpulkan tiga angka dari dua laga yang sudah berlangsung.
Korea Selatan berada di puncak klasemen karena memiliki keunggulan selisih gol. Akan tetapi mereka masih harus menghadapi Honduras yang berada di posisi kedua. Sementara Selandia Baru dan Rumania akan saling berhadapan demi memperebutkan satu tiket perempat final lainnya.
Berikut klasemen Grup B:
Tim Main Menang Imbang Kalah Selisih Gol Poin
Korea Selatan 2 1 0 1 3 3
Honduras 2 1 0 1 0 3
Selandia Baru 2 1 0 1 0 3
Rumania 2 1 0 1 -3 3
Jadwal laga terakhir Grup B:
Rabu, 28 Juli 2021
15.30 WIB - Rumania vs Selandia Baru
15.30 WIB - Korea Selatan vs Honduras
Grup C
Sama seperti Grup B, persaingan di Grup C juga sangat ketat. Spanyol, Australia, Argentina dan Mesir juga masih berpeluang meraih tiket ke perempat final.
Spanyol memuncaki klasemen dengan perolehan 4 angka setelah bermain imbang 0-0 dengan Mesir dan menang 1-0 atas Australia. Australia dan Argentina berada di posisi kedua dan ketiga dengan perolehan angka sama, tiga sementara Mesir di posisi terakhir.
Spanyol sebenarnya hanya membutuhkan hasil imbang pada laga terakhir kontra Argentina. Dengan perolehan angka lima, mereka tak akan keluar dari posisi dua besar apa pun hasil yang terjadi pada laga lainnya antara Australia vs Mesir.
Berikut klasemen Grup C sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020:
Tim Main Menang Imbang Kalah Selisih Gol Poin
Spanyol 2 1 1 0 1 4
Australia 2 1 0 1 1 3
Argentina 2 1 0 1 -1 3
Mesir 2 0 1 1 -1 1
Jadwal laga terakhir penyisihan Grup C:
Rabu, 28 Juli 2021
18.00 WIB - Spanyol vs Argentina
18.00 WIB - Australia vs Mesir
Grup D
Persaingan di Grup D juga masih cukup ketat mengingat masih ada tiga tim yang memperebutkan tiket perempat final. Brasil, Pantai Gading dan Jerman menjadi tiga tim yang berpeluang lolos sementara Arab Saudi dipastikan tersingkir karena menelan kekalahan pada dua laga awal.
Brasil dan Pantai Gading berpeluang besar untuk lolos ke perempat final karena sama-sama telah mengantongi empat angka. Mereka hanya membutuhkan hasil imbang pada laga terakhir untuk memastikan tempat di dua besar. Sementara Jerman yang baru mengumpulkan tiga angka harus menang untuk lolos.
Berikut klasemen Grup D sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020:
Tim Main Menang Imbang Kalah Selisih Gol Poin
Brasil 2 1 1 0 2 4
Pantai Gading 2 1 1 0 1 4
Jerman 2 1 0 1 -1 3
Arab Saudi 2 0 0 2 -2 0
Jadwal laga terakhir penyisihan Grup D:
Rabu, 28 Juli 2021
15.00 WIB - Jerman vs Pantai Gading
15.00 WIB - Arab Saudi vs Brasil
Timnas Brasil merupakan juara bertahan setelah meraih medali emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Babak perempt final Olimpiade Tokyo akan dimulai pada Sabtu, 31 Juli 2021.
OLYMPICS.COM
Lihat Juga
"sepak" - Google Berita
July 27, 2021 at 11:52AM
https://ift.tt/3BK1Ufb
Jadwal dan Klasemen Sepak Bola Olimpiade Tokyo, Laga Menuju Perempat Final - Bola Tempo.co
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jadwal dan Klasemen Sepak Bola Olimpiade Tokyo, Laga Menuju Perempat Final - Bola Tempo.co"
Posting Komentar